Ini Dia 10 Tips Membeli Mobil Bekas Untuk Pemula

18 Jun 2021 by kreditpintar, Last edit: 16 Aug 2022

Saat ini kebutuhan akan memiliki mobil telah menjadi prioritas bagi sebagian orang. Akan tetapi tidak semuanya memiliki dana yang mendukung. Jangan kuatir, sebagai alternatifnya Sobat Pintar tetap dapat memiliki mobil impian dengan membeli yang bekas. Nah, agar tidak salah pilih dan menguras kantong berlebih, sebaiknya perhatikan tips membeli mobil bekas yang akan kami ulas berikut ini. 

10 Tips Membeli Mobil Bekas Berkualitas  Bagi Pemula

Membeli mobil bekas memang tidak mudah, karena ada beberapa orang yang kurang beruntung sehingga harus menguras kantong karena beberapa masalah. Oleh karena itulah, Sobat Pintar perlu memperhatikan beberapa tips  berikut, seperti :

1. Cari Informasi 

Tips yang pertama adalah mencari informasi tentang mobil bekas sebanyak-banyaknya. Sobat Pintar bisa mengunjungi platform jual beli mobil bekas atau datang langsung ke showroom. 

Cari tahu tentang pasaran harga, tahun serta spesifikasi kendaraan yang Sobat Pintar  inginkan. Memiliki pengetahuan tentang mobil bekas dapat membantumu menemukan mobil yang berkualitas. 

2. Silakan Beli Langsung Dari Tangan Pertama

Tips lain ketika hendak membeli mobil bekas adalah membelinya langsung dari tangan pertama, tanpa perantara dealer, showroom atau joki. Keuntungan membeli langsung dari tangan pertama adalah informasi terkait dengan latar belakang mobil menjadi lebih jelas. 

Di samping itu, harga beli mobil pasti jauh lebih murah ketimbang di showroom atau dealer. 

3. Cari Tahu Latar Belakang Mobil

Sobat Pintar perlu mencari tahu latar belakang mobil bekas sebelum membelinya. Sehingga Sobat Pintar pun tak akan merugi di kemudian hari. Ajukan beberapa pertanyaan kepada pemilik mobil. Silakan improvisasi pertanyaan lain yang Sobat Pintar perlukan untuk mendukung penilaianmu sebelum membuat keputusan. 

4. Pastikan Sudah Memeriksa Kondisi Mobil Keseluruhan

Tips selanjutnya adalah mengecek kondisi mobil. Adapun hal-hal penting yang tidak boleh Sobat Pintar lewatkan ketika memeriksa kondisi mobil adalah :

  • Mengecek body mobil

Hal yang perlu Sobat Pintar periksa keadaan body mobil dan eksterior secara menyeluruh. Mulai dari kap, kaca mobil, pintu dll. Selain itu, cek pula cat mobil hingga rangka mobil apakah masih oke atau ada bekas tabrakan. 

  • Periksa interior dan aksesoris mobil

Setelah melakukan pengecekan pada bagian eksterior dan body mobil, maka Sobat Pintar harus memeriksa bagian dalam mobil. Sobat Pintar harus mengecek komponen AC, sistem audio atau switch lampu berfungsi dengan baik atau tidak. Khususnya, fitur sabuk pengaman. 

Sobat Pintar juga perlu mencoba menduduki jok depan dan belakang, untuk memeriksa tingkat kenyamanannya. Untuk mengecek apakah mobil pernah terkena banjir, maka periksa bau interior apek atau tidak. Jika berbau apek maka ada indikasi mobil pernah terendam air banjir. 

  • Cek kondisi mesin mobil

Selanjutnya, Sobat Pintar juga perlu memeriksa bagian mesin mobil. Ajak mekanik yang paham tentang mesin mobil untuk memastikan kondisi mobil. 

Mintalah mekanik untuk memeriksa bagian kap mesin dan memastikan bahwa semua mesin bebas dari kebocoran atau korosi. Jangan lupa untuk membuka tutup oli mesin dan memastikan tidak terdapat bekas buih. 

Angkat pengukur oli transmisi untuk memastikan warna oli merah dan masih dalam keadaan penuh. 

5. Lakukan Test Drive

Setelah memeriksa kondisi mobil, lakukan tips membeli mobil bekas selanjutnya yaitu test drive. Cobalah untuk mengendarai mobil tersebut, sehingga Sobat Pintar dapat memeriksa kenyamanan dan kondisi rem. 

Pastikan ketika Sobat Pintar mengerem mobil pada kecepatan 50 km/jam tidak terdapat getaran di area pedal rem atau terdengar suara yang mendecit. Cari alternatif pilihan mobil lainnya apabila Sobat Pintar menemukan kejanggalan. 

Selain itu, pada saat test drive Sobat Pintar juga dapat  memeriksa gigi dan tarikan mesin, apakah mudah atau sulit. 

6. Menanyakan Tentang Perkakas Mobil

Tips selanjutnya adalah menanyakan tentang perkakas mobil (tool kit) yang termasuk dalam penjualan mobil. Perkakas ini akan Sobat Pintar butuhkan ketika mobil mogok di tengah jalan. 

Apabila Sobat Pintar mendapatkan perkakas mobil tanpa menambah biaya pengeluaran, artinya Sobat Pintar telah sedikit menghemat. 

7. Sesuaikan Dengan Budget

Hal paling penting ketika membeli mobil baru atau bekas adalah menyesuaikan dengan isi kantong. Jangan sampai Sobat Pintar menghabiskan tabungan hanya demi membeli mobil bekas, tanpa memperhitungkan pengeluaran lainnya. 

Sebaiknya tidak membeli mobil bekas dengan metode cicilan karena akan terjadi over budgeting pada pengeluaran bulanan. Walaupun terpaksa harus membeli dengan sistem kredit upayakan tidak melebihi 20% dari pemasukan bulanan Sobat Pintar. 

8. Cek Kelengkapan Dokumen 

Tips memilih mobil bekas berikutnya adalah memastikan dokumen kendaraan lengkap. Mintalah pemilik asli menunjukkan dokumen asli dan periksalah dengan teliti tanpa terburu-buru. 

Periksa keaslian dokumen, nomor rangka dan nomor mesin yang terdapat di kap dengan yang tertera di STNK. 

9. Bertanyalah Perihal Asuransi Mobil

Yang perlu Sobat Pintar lakukan sebelum mengambil keputusan adalah bertanya tentang asuransi mobil. Mobil yang telah memiliki asuransi tentunya mempunyai nilai tambah. Minta penjual menunjukkan bukti asuransi yang resmi. 

10. Negosiasi Harga

Jika Sobat Pintar sudah menemukan mobil yang tepat maka lakukan negosiasi harga. Hal ini perlu Sobat Pintar lakukan agar tidak menyesal kemudian hari karena mengeluarkan banyak uang. Mulailah menawar dengan harga yang paling rendah. 

Kesalahan Umum Saat Membeli Mobil Bekas

Harga mobil bekas memang jauh lebih murah dibanding membeli baru. Jika memperhatikan tips di atas dengan benar, maka Sobat Pintar memiliki peluang mendapat mobil bekas yang berkualitas. 

Untuk itu hindari kesalahan saat memilih mobil bekas, seperti :

  1. Tidak mengajak mekanik profesional ketika mengecek kondisi mobil

Ketika memutuskan untuk membeli mobil bekas, maka hal yang penting Sobat Pintar lakukan adalah mengecek kondisi mesin. Ajak teman atau seseorang yang paham betul tentang mesin mobil. Sehingga Sobat Pintar dapat memastikan bahwa kondisi mobil dalam keadaan prima dengan sparepart orisinil. 

  1. Mengabaikan catatan servis mobil

Penting sekali mengetahui riwayat servis kendaraan, demi kenyamanan dan keamanan diri sendiri.

  1. Tidak membandingkan dengan mobil lainnya

Kesalahan lain saat membeli mobil bekas adalah tergesa-gesa memutuskan mobil mana yang hendak Sobat Pintar beli tanpa membandingkan dengan lainnya. 

Lakukan Hal Berikut Setelah Membeli Mobil Bekas

Setelah memutuskan untuk membeli mobil bekas maka Sobat Pintar harus melakukan perawatan rutin di bengkel yang resmi. Karena bengkel resmi mempunyai database yang terkoordinasi dengan baik, sehingga Sobat Pintar dapat mengetahui riwayat servis mobil tersebut. 

Dengan riwayat servis yang ada, Sobat Pintar dapat memperkirakan waktu yang tepat untuk penggantian sparepart dan lain sebagainya. 

Jika Sobat Pintar membutuhkan pinjaman uang untuk tambahan membeli mobil bekas, silakan ajukan langsung ke aplikasi Kredit Pintar. Aplikasi Kredit Pintar merupakan salah satu tempat pinjaman uang online yang terpercaya dengan proses cepat tanpa ribet. 

Semoga informasi tentang tips membeli mobil bekas di atas dapat menjadi bahan pertimbangan sehingga mendapatkan mobil impian tanpa menyesal.

16 Aug 2022
mobile-close
Pinjam kilat 50 juta!Download