Deposito Berjangka: 4 Manfaatnya di Jangka Panjang

14 Sep 2021 by Kredit Pintar., Last edit: 21 Sep 2022

Mengelola finansial saat ini memang membutuhkan berbagai perencanaan dan pertimbangan yang matang. Apalagi itu untuk rencana keuangan masa depan, kita dituntut untuk bisa mengalokasikan dana sesuai dengan kebutuhan. Tentu hal ini tidak mudah, mengingat setiap tahun kita harus berhadapan dengan inflasi yang membuat kita perlu menyiasati dana yang dimiliki. Ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi hal tersebut, salah satunya dengan melakukan investasi yang menguntungkan seperti deposito berjangka.

Deposito Berjangka: 4 Manfaatnya di Jangka Panjang

Seperti yang kita tahu, investasi adalah kegiatan mengalokasikan dana atau menanamkan modal dalam bentuk aset maupun uang dengan tujuan memperoleh imbal balik setelah kurun waktu tertentu. Jenis-jenis investasi ada banyak, dan deposito salah satu yang dapat dipilih. Deposito memang termasuk investasi yang populer karena menawarkan keuntungan yang lebih banyak dari tabungan biasa. Namun, sebelum Sobat Pintar benar-benar memilih investasi ini, sebaiknya dapat terlebih dahulu memahami apa yang dimaksud dengan deposito. Untuk itu, mari simak informasi berikut yang akan membahas segala hal tentang instrumen investasi tersebut mulai dari pengertian, jenis hingga kegunaan.

Hati-hati Penipuan Dengan Meminta Selfie KTP, Waspadai Cirinya!

Apa itu Deposito?

Pengertian deposito secara umum adalah rekening bank berbunga yang mempunyai tanggal jatuh tempo dengan sistem penyetoran dimana nasabah baru boleh menarik kembali uangnya sesuai dengan waktu yang disepakati bersama pihak bank. Suku bunga deposito juga lebih tinggi daripada tabungan biasa. Dan untuk memperoleh tingkat bunga yang ditetapkan, uang nasabah harus tetap berada dalam rekening tersebut sampai waktu jatuh tempo. Jadi, semakin lama uang Sobat Pintar didepositokan, maka semakin besar pembayaran bunga yang diterima.

Tingginya tingkat suku bunga yang ditawarkan produk perbankan ini tentu membuat banyak nasabah tertarik. Dan untuk jangka waktu deposito sendiri, umumnya bank menawarkan selama 1, 3, 6, 12, hingga 24 bulan. Namun ada juga yang tidak boleh diambil sampai 5 hingga 10 tahun mendatang.

Jenis-jenis Deposito

Hingga saat ini di Indonesia ada 3 jenis deposito yang bisa dipilih nasabah, yaitu deposito berjangka, deposito on call, serta sertifikat deposito. Setiap jenis deposito ini mempunyai syarat dan ketentuan yang berbeda. Untuk lebih jelasnya, silahkan simak informasi di bawah.

1. Deposito Berjangka 

Adalah produk simpanan yang bisa ditarik dalam jangka waktu tertentu, bisa 1 bulan, 6 bulan, 12 bulan, atau lebih dari waktu tersebut. Para nasabah akan mendapat bunga per tenor, sesuai yang ditawarkan oleh pihak bank. Untuk penanaman dana dalam jangka waktu tertentu ini, dapat diterbitkan atas nama lembaga maupun perorangan. Sehingga pihak yang dapat mencairkan deposito tersebut hanyalah pihak yang namanya tertera pada bilyet.

2. Deposito On Call           

Mempunyai jangka waktu yang lebih singkat dari jenis sebelumnya, bisa 7 hari hingga kurang dari 1 bulan. Hanya saja pada deposito on call, pihak nasabah harus menyetorkan dana dalam jumlah besar, minimalnya tergantung ketentuan yang diminta bank.

3. Sertifikat Deposito

Sertifikat deposito punya karakteristik dan syarat yang berbeda. Jika pada penanaman dana dalam jangka waktu tertentu harus mengacu pada perorangan maupun lembaga tertentu, maka jenis ini tidak. Sehingga pihak nasabah dapat memindahtangankannya kepada orang lain.

Nah, bagi Sobat Pintar yang ingin mencoba, pastikan sudah mengetahui seluruh syarat dan ketentuan penanaman dana dalam jangka waktu tertentu. Seperti ketentuan tentang adanya penalti bagi nasabah yang mengambil dana deposito sebelum batas waktunya habis. Produk perbankan ini juga menggunakan sistem Automatic Roll Over (ARO) atau perpanjangan secara otomatis dengan jangka waktu yang sama.

Jika ingin merencanakan keuangan masa depan yang aman, deposito bisa jadi pilihan tepat karena sangat menguntungkan Sobat Pintar. Menariknya, instrumen investasi ini sudah dapat dilakukan di semua bank atau lembaga keuangan lainnya, sehingga Sobat Pintar bisa memilih produk deposito dengan suku bunga paling kompetitif.

Manfaat Penting dari Deposito Berjangka

Bagi sebagian orang yang pernah mendepositokan uangnya, tentu tahu apa saja kegunaan yang dapat diperoleh dari investasi ini. Salah satunya yaitu, uang tersimpan secara aman dibanding di simpan di rumah. Jelas menyimpan uang di bank jauh lebih aman, apalagi Sobat Pintar bisa dapat keuntungan dari bunganya. Namun perlu diketahui, deposito itu bukan tabungan yang dananya bisa ditarik kapan saja.

Kedua produk perbankan tersebut memang berbeda, dan jelas bahwa deposito adalah produk simpanan berjangka yang sistem penyetoran dan pengembaliannya harus sesuai dengan waktu yang disepakati bersama. Nah, berikut ini beberapa kegunaan penting dari deposito yang mungkin bisa jadi pertimbangan Sobat Pintar sebelum menggunakan produk bank tersebut. Apa saja?

1.      Deposito Memiliki Jaminan Keamanan

Deposito merupakan instrumen investasi jangka panjang paling aman karena dijamin oleh pemerintah melalui Lembaga Penjamin Simpanan (LPS). Apabila sesuatu terjadi pada bank tempat Sobat Pintar mendepositokan uang, maka negara lah yang akan menggantikannya. Deposito sangat cocok untuk orang-orang yang sedang menabung untuk sebuah tujuan, misalnya untuk membiayai pendidikan, membeli rumah, mobil, dan lain sebagainya. Uang akan tersimpan dengan aman dan tidak mudah diambil sebelum waktu jatuh tempo.

Sobat Pintar pun jadi tidak mudah tergoda menggunakan uang tersebut untuk berfoya-foya. Meskipun sebenarnya simpanan ini bisa diambil kapan saja, tapi mengingat adanya penalti tentu Sobat Pintar berpikir dua kali saat hendak mengambilnya.  

2.      Risiko Yang Dimiliki Deposito Terbilang Rendah

Dibandingkan jenis investasi seperti obligasi dan pasar saham, deposito mempunyai tingkat kegagalan yang lebih rendah. Sobat Pintar tidak perlu khawatir akan mengalami kerugian besar seperti yang terjadi pada pasar saham, karena penanaman dana dalam jangka waktu tertentu jauh lebih aman.

3.      Mudah dan Menguntungkan

Manfaat selanjutnya dari deposito tentu saja memudahkan Sobat Pintar mendapat sumber penghasilan tambahan di masa mendatang. Deposito menawarkan tingkat suku bunga yang tinggi, dan hal ini tentu sangat menguntungkan karena semakin lama Sobat Pintar menyimpan uangnya, maka semakin besar pula suku bunga yang diperoleh.   

4.      Pendapatan Per Tenor

Perlu diingat, deposito menawarkan keuntungan berupa pendapatan per tenor karena para nasabah tidak dapat semena-mena menarik dana yang sudah didepositokan. Jadi, meskipun tidak bisa mengambil dana tersebut, Sobat Pintar akan mendapat keuntungan dari tambahan bunga deposito. Menariknya lagi, bunga tersebut dapat ditambahkan ke deposito atau dipindahkan ke rekening tabungan biasa.

Syarat Membuka Deposito Berjangka  

Tertarik untuk mulai berinvestasi pada produk simpanan bank ini? Maka ketahuilah beberapa persyaratan umum yang harus Sobat Pintar penuhi berikut ini:

  1. Membuka rekening deposito berjangka.
  2. Menyerahkan dokumen yang menunjukkan identitas diri seperti KTP/SIM/Paspor
  3. Menyetorkan sejumlah uang di awal.

Tips Memilih Bank Deposito Terbaik

Setiap bank memiliki produk deposito yang punya kelebihan dan kekurangan masing-masing. Jika ingin mendapatkan hasil yang maksimal, maka pastikan Sobat Pintar tidak salah memilih bank deposito. Berikut beberapa tips yang bisa diikuti:

  1. Memilih bank berdasarkan reputasi. Hal ini penting karena investasi yang akan dilakukan berkaitan dengan uang simpanan Sobat Pintar. Pastikan bank pilihan Sobat Pintar telah memenuhi standar dan menjamin keamanan.
  2. Sesuaikan jangka waktu deposito sesuai kebutuhan. Kemudian bandingkan suku bunga bank deposito yang bisa diperoleh.
  3. Pertimbangkan biaya administrasi bank serta kebijakan pajak bank deposito.
  4. Perhatikan fasilitas dan fitur yang ditawarkan seperti deposito dengan sistem ARO (perpanjangan deposito otomatis) yang memudahkan Sobat Pintar melakukan transaksi.

Itulah pengertian, manfaat, serta tips memilih penanaman dana dalam jangka waktu tertentu. Selamat mencoba, semoga Sobat Pintar mendapat keberuntungan yang sesuai harapan.

Bagaimana Menghindari Penipuan Yang Mengatasnamakan Kredit Pintar Melalui Telepon? Simak Info Selengkapnya. Kredit Pintar adalah aplikasi yang menyediakan layanan pinjaman tunai secara online dan telah terdaftar dan diawasi oleh OJK. Ajukan pinjaman sekarang dan dapatkan dana pinjaman untuk segala kebutuhan.

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
21 Sep 2022
mobile-close
Pinjam kilat 50 juta!Download