Anda merasakan keresahan beberapa bulan terakhir ini karena minyak goreng yang langka di beberapa daerah? Sebagai kebutuhan pokok, minyak goreng harus selalu tersedia di dapur. Memang ada yang menawarkan minyak goreng murah, tapi bagaimana dengan kualitasnya?
Untuk menghasilkan gorengan yang lezat, dibutuhkan minyak goreng yang kualitasnya bagus. Minyak goreng murah memang banyak promonya, tapi harus pilih yang tepat agar tidak hanya menghasilkan makanan yang enak dan gurih saja tapi juga yang lebih sehat.
Baca juga: Kompor Listrik Dari Keuntungan dan Harga
Rekomendasi Produk Minyak Goreng Murah
Ada beberapa jenis merk minyak goreng yang terbilang bagus dan terkenal di pasaran dan setiap produk tentu memiliki kandungan masing-masing. Bermacam-macam rekomendasi merk minyak goreng murah terbaik berikut ini bisa menjadi pertimbangan Anda
1. Minyak Goreng Fortune
Fortune termasuk salah satu minyak goreng favorit masyarakat Indonesia. Minyak goreng merk ini bisa digunakan untuk menggoreng dengan baik pada suhu tinggi, sehingga makanan yang dimasak akan lebih renyah.
Minyak jenis ini berbeda dari minyak goreng kebanyakan yang menjadi gosong ketika apinya terlalu panas sementara Fortune tidak. Oleh karena itu, minyak Fortune sangat cocok bagi penyuka gorengan karena memberikan sensasi kriuk.
Bahan pembuatan minyak Fortune dari kelapa sawit dengan kandungan gizi, antara lain; lemak jenuh 6 gr, lemak tak jenuh 2 gr, lemak trans 0 gr, lemak kolesterol 0 mg, protein 0 gr, karbohidrat 0 gr, dan natrium 0 gr.
Harga: Rp23.599-Rp25.999 per liter.
2. Minyak Goreng SunCo
Di media seperti TV tentu Anda sudah sering melihat iklan minyak SunCo, bukan? Iklan tersebut menyatakan bahwa minyaknya sangat jernih hingga bisa diminum juga. Adapun kejernihan minyak ini diperoleh dari 5 proses pengolahan, yaitu 2 kali penyaringan dan 3 kali pemurnian.
Minyak goreng merk SunCo terbuat dari bahan-bahan segar dari perkebunan dan bebas dari pengawet. Kandungan lainnya berupa pro vitamin A (beta-karoten) dan vitamin E (tocopherol dan tocotrienol) yang bersifat sebagai antioksidan.
Antioksidan ini telah terbukti dapat menghambat pembentukan kanker. Selain itu, SunCo juga mengandung mono-unsaturated fatty acid (asam oleat dan poli-asam lemak tak jenuh/asam linoleat) yang bisa membantu mempertahankan tingkat kolesterol darah yang normal.
Harga: Rp26.500-Rp31.500 per liter.
Baca juga: Yuk, Intip Harga Panci Presto Rekomendasi Terbaik!
Sumber: detik
3. Sovia
Rekomendasi minyak goreng murah selanjutnya adalah Sovia yang juga dibuat dengan bahan berkualitas. Pemasaran minyak goreng Sovia memang belum sampai ke semua daerah di Indonesia, tapi Anda bisa membelinya secara online dengan harga lebih murah.
Proses pengolahannya berasal dari kelapa sawit berkualitas pilihan yang memiliki kandungan vitamin A, vitamin D, dan dilengkapi 1,9 gram omega 6 dan 5,7 gram omega 9 untuk setiap sajian. Energi total yang terkandung adalah 130 kkal, khususnya energi dari lemak.
Kandungan lemak total 14 gram, lemak jenuh 6 gram, lemak tak jenuh tunggal (omega 9) 6 gram, lemak tak jenuh ganda (omega 6) 2 gram, lemak trans 0 gram. Untuk kolesterol, karbohidrat, natrium, dan protein 0 gram. Minyak goreng Sovia juga mengandung Vitamin A dan vitamin D yang masing-masing 30% dan 8%.
Harga: Rp23.000-Rp25.625 per liter.
4. Promoo
Harga minyak goreng murah beberapa bulan terakhir memang meresahkan masyarakat karena tidak mudah didapatkan. Karena itu, produsen banyak melakukan upaya dan inovasi sedemikian rupa. Tidak sedikit merk baru yang ditawarkan dengan harga miring.
Minyak goreng merk Promoo termasuk produk yang relatif baru dan juga belum menjangkau semua wilayah di tanah air. Anda bisa mendapatkannya dengan harga lebih murah di beberapa marketplace.
Promoo merupakan minyak goreng yang higienis dari olahan kelapa sawit dengan standar SNI dan BPOM. Minyak goreng Promoo sudah bersertifikat Halal dari MUI dan food grade untuk kemasan plastik yang digunakan.
Harga: 22.000-23.500 per liter.
Baca juga: 4 Macam Resep dan Cara Membuat Kimchi Khas Korea
Sumber: detik
5. Sania
Sania dibuat dari minyak kelapa sawit dengan vitamin A, mengandung antioksidan tokoferol. Sama seperti yang lain, Sania juga banyak menawarkan harga promo yang lebih murah.
Produksinya melalui beberapa tahapan pemurnian serta proses penyaringan. Kandungan energi total 70 kkal, dari lemak 70 kkal. Lemak total 8 gram, lemak jenuh 3,5 gram, lemak tak jenuh tunggal (omega 9) 3,5 gram, lemak tak jenuh ganda (omega 6) 1 gram. Di dalamnya juga terkandung Vitamin A 118 RE, vitamin E 8 mg.
Harga: Rp18.000-Rp28.000 per liter.
Itulah merek-merek minyak goreng yang banyak memberikan harga promo. Informasi harganya kami dapatkan dari pemantauan beberapa marketplace. Bisa saja harganya berubah lagi beberapa minggu ke depan. Beberapa merk memang memiliki range harga yang jauh, karena beda toko juga beda harganya.
Terlepas dari kebijakan pemerintah tentang minyak goreng murah Rp 14.000, Anda tetap bisa berusaha memilih produk yang terpercaya. Seperti yang Anda mungkin sudah ketahui, saat ini juga banyak yang menjual minyak goreng curah. Memang harganya jauh lebih murah tapi kurang terjamin dalam hal kandungannya.
Jadi, sejauh ini, apa saja pilihan Anda untuk membeli minyak goreng murah? Selain beberapa merk yang sudah disebutkan di atas, Anda juga masih bisa melihat pilihan-pilihan lain. Disarankan untuk sering-sering melihat update harga di pasaran melalui marketplace.
Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.