Selain menyediakan layanan komunikasi, provider seluler Indonesia juga menyediakan layanan nada dering atau yang lebih terkenal dengan NSP. Dengan menggunakan layanan ini, nada yang keluar saat orang menelpon adalah nada yang unik atau biasanya berupa nada musik. Nantinya ketika sudah mulai bosan, pengguna mematikan NSP tersebut. Namun, bagaimana cara mematikan NSP untuk semua jenis provider?
Untuk bisa menggunakan layanan ini, pengguna tinggal mendaftarkan diri pada provider seluler yang digunakan. Selanjutnya, pilih nada dari musik yang diinginkan dan pilihlah waktu berlangganan. Jika berhasil, maka nada tut tut tut yang biasanya keluar akan berubah menjadi nada musik yang telah dipilih. Namun perlu diingat bahwa menggunakan layanan ini berbayar untuk setiap waktunya.
Cara Menghentikan Layanan NSP untuk Berbagai Provider
Bagi sebagian orang NSP merupakan layanan yang menarik dan unik. Namun bagi orang lain layanan ini cukup mengganggu terutama jika tidak mendaftarkan diri dan memotong pulsa secara paksa. Nah, apabila hal ini terjadi, bagaimana cara mematikan NSP agar tidak muncul lagi dan memotong pulsa? Untuk yang mengalami masalah ini, cobalah beberapa mematikan NSP untuk semua jenis provider HP, telkomsel, Indosat dan XL:
1. Menghentikan Layanan NSP Telkomsel dengan SMS
Untuk para pengguna Telkomsel, ada langkah yang bisa dicoba untuk menghentikan layanan NSP. Bagi yang ingin menghentikan seluruh layanan NSP pada Telkomsel, maka gunakan metode SMS untuk menghentikannya.
- Pertama, buka aplikasi SMS terlebih dahulu.
- Selanjutnya, seperti membuat SMS biasa, ketika OFF (dengan huruf besar semua) dan kirim ke 1212.
- Jika sudah mendapatkan balasan dari Telkomsel, maka layanan sudah dihentikan.
2. Menghentikan Layanan Lagu Tertentu Telkomsel
Jika masih ingin menggunakan beberapa layanan NSP namun ingin menghentikan lagu tertentu, maka gunakan cara yang sama seperti diatas. Namun, untuk perintahnya, gunakan OFF (spasi) judul lagu NSP yang ingin dihentikan. Selanjutnya, kirim ke 1212 dan tunggulah notifikasi untuk memastikan bahwa layanan tersebut telah dihentikan.
- Apabila tidak suka menggunakan cara SMS, maka gunakan dial atau menu telepon untuk menghentikan layanan NSP provider. Pertama, masukkan kode *121*9# lalu klik call untuk mengeluarkan menu pilihan.
- Selanjutnya, pilih berhenti langganan NSP untuk menghentikan layanan yang digunakan.
- Terakhir, jika semua cara sudah dilakukan, namun masih belum berhasil, maka cobalah tidak mengisi pulsa hingga waktu tenggang layanan habis. Nantinya, jika tidak ada pulsa, maka layanan NSP akan terhenti secara otomatis tanpa harus dihentikan terlebih dahulu.
3. Cara Menghentikan RBT Indosat Melalui SMS
Indosat juga memiliki layanan yang sama dengan Telkomsel namun dengan istilah yang berbeda. Jika Telkomsel memiliki NSP, maka Indosat memiliki ring back tone (RBT). Untuk menikmati layanan ini, para pelanggan harus membayar sekitar Rp 13.750 per 30 hari.
Sebaliknya, bagi yang ingin menghentikan layanan ini, tinggal masuk ke fitur SMS. Selanjutnya, ketika UNREG (dengan huruf besar semua) dan kirim ke 808. Selanjutnya, pihak Indosat akan mengirimkan pilihan layanan yang diinginkan.
Balas kembali SMS tersebut dengan ketik S2 atau S3 ke nomor yang sama. Pastikan sudah mendapatkan balasan dari pihak Indosat yang menyatakan bahwa layanan sudah terhenti. Jika tidak, maka layanan tersebut belum mati dan masih aktif.
4. Cara Menghentikan Langganan iRing di Indosat Via Telepon
Cara menghentikan langganan iRing juga bisa dilakukan via telepon. Caranya pun cukup mudah, yaitu dengan klik *808*10# dan tekan ikon telepon. Selanjutnya, pilih menu hentikan iRing untuk menghentikan layanan tersebut. Jika perintah ini berhasil, maka pengguna akan mendapatkan SMS dari pihak provider yang menginformasikan bahwa layanan telah dihentikan.
Perlu diketahui bahwa menghentikan layanan iRing pada Indosat tidak dikenakan charge. Jadi pengguna tidak perlu khawatir pulsa akan terpotong ketika ingin menghentikan layanan ini.
5. Cara Berhenti Menggunakan RBT Pada XL Melalui SMS
Untuk pengguna XL yang terganggu karena pulsanya selalu tersedot karena pemakaian RBT, maka hentikan layanan tersebut melalui SMS. Pertama, bukalah aplikasi SMS dan ketiklah UNSUB.
Selanjutnya, kirim SMS tersebut ke 1818. Perlu diketahui bahwa untuk langkah ini pengguna akan dikenakan charge SMS sebesar Rp 2.000. Selanjutnya tunggulah hingga mendapatkan balasan dari XL yang menyatakan bahwa layanan telah dihentikan.
6. Cara Menghentikan NSP dengan Menghubungi CS
Jika cara diatas tidak berhasil salah satu cara mematikan NSP untuk semua jenis HP, Telkomsel, Indosat, XL yang dapat coba adalah dengan menghubungi customer service provider. Terkadang menghentikan NSP via SMS maupun telepon tidak ampuh dan masih menyedot pulsa.
Jika hal ini terjadi, maka cara terbaik untuk menghentikan layanannya adalah dengan menghubungi customer service provider. Ikuti langkah di bawah ini:
- Pertama, hubungi customer service provider yang digunakan.
- Selanjutnya, pilihlah layanan berbicara dengan customer service.
- Ketika sudah terhubung dengan staf yang ada, informasikan untuk menghentikan layanan NSP yang saat ini masih aktif. Nantinya, pihak provider akan membantu menghentikan layanan yang ada tanpa biaya. Prosesnya pun cukup cepat, dan yang pasti cara ini pasti berhasil.
Hal yang Harus Diperhatikan Saat Menghentikan Layanan NSP
Salah satu keluhan yang sering kali disampaikan oleh para pengguna ketika ingin menghentikan NSP adalah prosesnya yang tidak berhasil. Hal ini menyebabkan pulsa para pemilik HP tetap terpotong dan layanan tetap aktif. Oleh karena itu, ketika ingin menghentikan layanan pada HP, Telkomsel, Indosat dan Xl, maka pastikan beberapa hal sebagai berikut:
1. Mendapatkan Notifikasi Dari Provider
Setelah menghentikan layanan NSP melalui SMS maupun telepon, pastikan sudah mendapatkan SMS atau notifikasi dari pihak provider. Pengguna seringkali tidak menyadari hal ini hingga layanan NSP masih aktif hingga menyedot pulsa pengguna hingga habis. Jadi, setelah melakukan proses penghentian melalui SMS atau telepon, pastikan ada notifikasi atau pernyataan bahwa layanan tersebut memang sudah dihentikan.
Jika belum menerima notifikasi ini, maka bisa dipastikan bahwa layanan tersebut masih aktif. Apabila hal ini terjadi, maka SMS atau telepon kembali hingga mendapatkan notifikasi dari pihak provider. Jika tidak ingin terkena biaya SMS, maka hentikan layanan via telepon saja.
2. Tidak Semua Layanan Terhenti
Hal lain yang harus diperhatikan adalah perintah atau menu yang dipilih saat proses menghentikan layanan. Jika memang ingin menghentikan seluruh layanan, maka pastikan untuk memilih layanan yang benar. Jika salah memilih, maka layanan akan tetap aktif dan menghabiskan pulsa yang ada pada ponsel.
Itulah beberapa cara mematikan NSP pada beberapa jenis HP, Telkomsel, Indosat, XL yang bisa dicoba oleh para pengguna. Untuk memastikan bahwa layanan NSP sudah tidak aktif, pastikan sudah mendapatkan notifikasi dari pihak provider.
Selain itu, cobalah telepon ke nomor tersebut untuk mendengarkan nada deringnya. Jika masih belum berhasil, maka cara terakhir namun paling efektif untuk dilakukan adalah dengan menghubungi pihak customer service untuk menghentikannya layanan NSP. Untungnya, cara yang satu ini pasti berhasil!
Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.