Begini Cara Belanja di Alibaba, Bisa Bayar Pakai Rupiah

01 Sep 2021 by Kredit Pintar., Last edit: 21 Sep 2022

Alibaba adalah salah satu e-commerce raksasa yang pusatnya di China dan customer-nya dari seluruh dunia. Meskipun Alibaba sudah terkenal di dunia, kenyataannya masih ada yang belum paham cara belanja di Alibaba, dengan apa pembayarannya, apakah seperti marketplace lain di Indonesia. Padahal jika sudah tahu layanannya, kemungkinan akan menjadikannya pilihan untuk belanja produk yang diinginkan karena memang produk yang ada di Alibaba ditawarkan dengan harga yang menarik.

Begini Cara Belanja di Alibaba, Bisa Bayar Pakai Rupiah

Banyak juga yang bisa terbilang murah. Alibaba juga selalu menawarkan beragam produk yang ready stock dengan metode pembayaran kartu kredit atau dengan mata uang yang berlaku di negara sendiri. Dengan kata lain, orang Indonesia juga perlu tahu cara belanja di Alibaba dengan Rupiah. Kali ini kamu akan segera mendapat panduan lengkapnya agar bisa bertransaksi di Alibaba dengan mudah.

Hal yang Sebaiknya Dipahami Sebelum Belanja

Seperti yang sudah disebut di atas, di bawah ini adalah hal-hal yang sebaiknya dipahami terlebih dahulu terkait cara belanja di Alibaba:

  • Kebanyakan penjual yang ada di Alibaba merupakan penjual-penjual yang berskala besar, sehingga mereka umumnya menyediakan produk berkuantitas besar atau tidak biasa melayani satuan. Kebanyakan mereka asalnya dari China. Jika kamu ingin beli produk satuan, maka Aliexpress lebih direkomendasikan. 
  • Tidak sama dengan website marketplace lain, Alibaba memang tidak menyediakan layanan order di website langsung. Dengan kata lain, bila ingin transaksi maka kamu harus lebih dahulu menghubungi si penjual lewat fitur chat atau telepon. 
  • Tersedia juga beberapa cara belanja di Alibaba yaitu membayar melalui kartu kredit, PayPal, melalui transfer bank internasional, dan Western Union.

Perbedaan antara Alibaba dan AliExpress 

Mungkin hal ini sempat membuat banyak orang penasaran, yaitu perbedaan Alibaba dan AliExpress. Kedua jenis marketplace ini sudah terkenal tidak hanya China tapi juga di seluruh dunia. Pada intinya, Alibaba dan AliExpress berada di bawah naungan yang sama yaitu Alibaba Group.

Berikut ini beberapa perbedaan di antara Alibaba dan AliExpress:

  1. Alibaba melayani pembelian grosir dan kebanyakan penjual adalah para supplier besar seperti skala pabrik, sedangkan untuk AliExpress memberi layanan retail atau eceran langsung kepada customer. 
  2. Untuk transaksi di website Alibaba penjual dan pembeli harus saling komunikasi untuk dapat menentukan sebuah kesepakatan dan melakukan transaksi di luar sistem website Alibaba. Sementara itu untuk AliExpress proses pembelian dan pembayarannya langsung dilakukan lewat website AliExpress sendiri.
  3. Untuk membeli di Alibaba terdapat ketentuan Minimum Order Quantity (MOQ) yang biasanya bernilai besar atau grosiran, sedangkan untuk AliExpress tanpa MOQ.
  4. Cara belanja di Alibaba, pembayarannya menggunakan beberapa cara misalnya transfer bank (telegraphic transfer), PayPal, Documentary Collection, Down Payment, atau Letter of Credit (LC). Transaksi dilakukan di luar sistem Alibaba. Sementara itu untuk transaksi di AliExpress memakai metode yang sudah tersedia pada sistem website-nya, misalnya Alipay atau Doku.
  5. AliExpress mempunyai program yang disebut affiliate marketing yang mana untuk siapa pun yang telah mempromosikan produk di media sosial akan mendapat komisi menarik di setiap transaksi, tapi Alibaba tidak seperti itu.
Begini Cara Belanja di Alibaba, Bisa Bayar Pakai Rupiah

Lalu Bagaimana Cara Belanja di Alibaba?

Inilah bagian yang terpenting terkait cara belanja di Alibaba. Simak langkah-langkahnya sebagai berikut;

1. Membuat Akun Alibaba

Sebelum berbelanja, pastikan untuk memiliki akun Alibaba terlebih dahulu. Begini cara membuat akun Alibaba:

  1. Kunjungi halaman website alibaba.com.
  2. Pilih menu ‘join free’ di sebelah atas di halaman utama.
  3. Saat muncul halaman untuk mengisi informasi data diri, silakan lengkapi dulu setelah itu klik agree and register.
  4. Masukkan ‘kode verifikasi’ pada kolom yang tersedia, dan jika sudah klik submit.
  5. Akun Alibaba sudah bisa digunakan.

2. Memilih Produk yang Diinginkan

Saat customer mencari produk yang diinginkan, Alibaba bisa melayani dengan beberapa cara misalnya melalui menu-menu berikut; 

Ada cukup banyak kategori produk Alibaba. Cukup pilih menu ‘Categories’, lalu pilih lagi sesuai yang kamu inginkan.

Selain ‘Categories’, kamu juga bisa mencari produk di halaman My Market di halaman depan website Alibaba.

Cara yang satu ini adalah yang paling banyak digunakan orang yang mencari barang incarannya. Cukup ketikkan nama produk yang diinginkan pada kolom ‘search box’. Setelah itu semua produk yang terkait akan muncul.

Bukan hanya dengan mengetik nama produk, tapi kamu juga bisa mencari dengan gambar. Di kolom ‘Search box’, silakan pilih ikon kamera lalu upload gambar produk yang dicari. Selain produk, ada juga informasi tentang penjual atau seller. Agar lebih aman, pilih penjual berstatus ‘Verified Supplier’ atau ‘Trade Assurance’.

3. Membuat Kesepakatan dengan Supplier

Sesudah menentukan barang atau produk yang diinginkan, setelah itu bisa kontak supplier dengan mengirimkan pesan pada kolom di bawah produk. Tanyakan pada supplier hal berkaitan transaksi yang digunakan, misalnya harga dan jasa pengiriman yang digunakan. Tentunya, komunikasi pesannya memakai bahasa Inggris atau Bahasa Mandarin.

Pesan tersebut adalah sarana bagi penjual dan pembeli negosiasi dan membuat kesepakatan hingga nantinya deal transaksi antara keduanya. Kamu bisa juga cantumkan nomor kontak seperti WhatsApp agar supplier bisa langsung hubungi untuk transaksi di luar sistem Alibaba.

4. Memilih Metode untuk Pengiriman Barang

Sebagaimana disebutkan sebelumnya, penjual dan pembeli melakukan komunikasi misalnya terkait jasa pengiriman barang yang digunkana. Itulah alasan pentingnya bernegosiasi sebelumnya sebelum barang dikirim. Ada beberapa macam jasa ekspedisi untuk mengirim barang dari Alibaba misalnya DHL, Fedex, dan Express Mail Service (EMS). Untuk Indonesia, disarankan menggunakan jasa DHL atau EMS kerena ekspedisi tersebut sudah banyak dipakai dan sudah terkenal di Indonesia cukup lama.

5. Melakukan Pembayaran

Jika sudah mendapat kesepakatan dengan pihak penjual, maka langkah berikutnya adalah lakukan proses pembayaran. Tentang bagaimana metode pembayarannya sudah tercantum dalam detail produk. Ada banyak macam metode yang tersedia, dan untuk masyarakat Indonesia juga bisa membayar dengan Rupiah. Jika kamu ingin membayar dengan Rupiah, maka gunakan Western Union yang dapat dilayani di kantor POS Indonesia, Alfamart, Indomaret, dan Pegadaian.

6. Tunggu Sampai Pesananmu Datang

Sampai di sini, cara belanja di Alibaba sudah selesai. Jika produk yang kamu pesan sudah masuk ke bagian pengiriman kurir, kurang lebih dua minggu kemudian barangnya sampai ke tujuan. Pada umumnya pengiriman barang memiliki tarif relatif lebih murah jika dikirim melalui laut, yakni dikirim dengan kapal kargo atau kapal barang. Karena barang dikirim dari luar negeri, maka ketika memasuki Indonesia harus lewat proses pemeriksaan yang oleh Bea Cukai. Proses pengirimannya memang memakan cukup banyak waktu, sehingga pembeli diharap untuk lebih bisa bersabar untuk menunggu kedatangan pesanannya.

Itulah penjelasan tentang cara belanja di Alibaba yang ternyata cukup mudah dan praktis. Tentu saja kamu harus selalu teliti pada saat berbelanja.Jika Anda membutuhkan pinjaman dana online yang terdaftar di OJK, gunakan produk pinjaman tunai dari Kredit Pintar dengan syarat dan proses pendaftaran yang mudah dan aman.

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya. 

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
21 Sep 2022
mobile-close
Pinjam kilat 50 juta!Download