3 Manfaat Teh Daun Kelor Untuk Kesehatan Tubuh

29 Jun 2021 by Laruan, Last edit: 29 Jun 2021
3 Manfaat Teh Daun Kelor Untuk Kesehatan Tubuh

Ada banyak manfaat teh daun kelor yang kaya antioksidan apabila diminum setiap hari. Beberapa di antaranya termasuk kemampuannya yang unik untuk membantu menurunkan berat badan, mengurangi peradangan, mempercepat penyembuhan, membantu pencernaan, dan meningkatkan tingkat energi.

Minuman teh herbal yang bergizi ini juga dapat meringankan orang yang menderita sejumlah kondisi, termasuk radang sendi, asam urat, sakit perut, diare, mual, dan bahkan influenza. Sebelum membahas lebih jauh soal manfaat teh daun kelor, sebenarnya minuman apa ini?

Seputar Teh Daun Kelor

Teh daun kelor adalah minuman teh herbal yang dibuat dengan seduhan daun kelor kering dalam air panas selama beberapa menit. Teh yang menyegarkan ini dianggap dapat meningkatkan kesehatan dan vitalitas. 

Daun kelor mengandung konsentrasi nutrisi yang tinggi, dan juga memiliki kemampuan untuk bisa lebih awet pada saat dikeringkan. Teh ini memiliki rasa yang ringan, bersahaja, dan menjadi sangat populer di banyak bagian dunia, termasuk Indonesia.

Moringa (Moringa oleifera) atau daun kelor telah menerima banyak perhatian dalam beberapa tahun terakhir karena kemampuannya untuk membantu penurunan berat badan. Pohon kecil ini (yang juga disebut Miracle tea) berasal dari India dan Pakistan. 

Umumnya, akar dan ekstrak dari tanaman ini dapat menjadi racun dan harus dihindari, tetapi daun, bunga, batang, biji, kulit kayu, dan buah semuanya tersedia dan direkomendasikan untuk kesehatan. 

Teh daun kelor mendapatkan nutrisi dari daun kelor kering, yang kaya akan kalium, kalsium, fosfor, zat besi, dan vitamin A, C, dan D. Teh ini juga memiliki asam amino esensial tingkat tinggi, antioksidan seperti beta-karoten, polifenol, dan flavonoid seperti kaempferol dan quercetin, serta tidak mengandung kafein.

Nah, kira-kira apa saja manfaat teh daun kelor yang baik bagi tubuh? Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini!

Apa Saja Manfaat Dari Teh Daun Kelor

1. Menurunkan Berat Badan

Teh daun kelor dengan nutrisi yang menyehatkan dianggap bisa membantu meningkatkan metabolisme, membakar kalori, menyeimbangkan kadar gula, dan meningkatkan tingkat energi. 

Inilah sebabnya mengapa secangkir teh daun kelor sering menjadi tambahan yang sangat baik untuk diet penurunan berat badan.

2. Sumber Energi Bagi Tubuh

Jika kalian sedang mencari minuman non-kafein yang dapat memberi kalian dorongan energi, minuman teh herbal ini bisa menjadi jawabannya. Selama bertahun-tahun, teh ini dianggap bisa meningkatkan vitalitas dan kesehatan secara keseluruhan dan tidak mengandung gula atau kafein yang bisa membahayakan bagi tubuh.

3. Juga Bisa Digunakan Sebagai Skincare

Dengan konsentrasi tinggi vitamin C dan bioflavonoid, teh daun kelor adalah minuman yang sangat bergizi untuk kulit. Ini adalah minuman anti-penuaan yang meningkatkan produksi kolagen, mengurangi radikal bebas, mengurangi pembentukan garis-garis halus, dan meningkatkan kelembaban dan keremajaan kulit. 

Sifat anti-inflamasinya juga bisa membantu melawan jerawat. Jadi bagi kalian yang ingin tampil lebih indah, jangan lupakan manfaat teh daun kelor ini ya!

Merawat tubuh agar tetap prima memang sangatlah dibutuhkan. Terlebih lagi pada masa sekarang ini, kesehatan menjadi faktor utama penentu kehidupan. Apabila kalian terhalang biaya untuk memenuhi kebutuhan hidup, Kredit Pintar bisa menjadi solusinya!

Dengan menawarkan beberapa kelebihan, kalian bisa menggunakan aplikasi ini untuk memenuhi kebutuhan, termasuk kebutuhan kesehatan. Tunggu apa lagi? Cek Kredit Pintar sekarang!

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
29 Jun 2021
mobile-close
Pinjam kilat 50 juta!Download