Cara melelehkan coklat batang – Hampir semua orang dari berbagai kalangan (anak-anak, remaja dan dewasa) menyukai coklat. Namun jika kamu harus selalu beli olahan coklat yang sudah jadi di toko, apakah itu tidak menjadi pemborosan?
Sebaiknya kita membuat kreasi coklat sendiri dari coklat batangan yang relatif lebih murah. Selain murah, kita bisa mencoba berbagai bentuk dan isi coklat, agar tidak bosan saat menyantapnya.
Langkah pertama ketika hendak berkreasi dengan coklat adalah melelehkannya. Ternyata cara melelehkan coklat tidak bisa asal-asalan.
Jika kamu melakukannya dengan cara yang salah, maka yang terjadi coklat akan menggumpal, tidak bisa mengeras sepenuhnya, atau akan hangus. Nah, di bawah ini, mari kita belajar tips cara melelehkan coklat yang benar.
Cara Melelehkan Coklat
Dalam pembuatan kue, coklat leleh umumnya digunakan untuk mencampur adonan, sebagai hiasan atau topping kue. Cokelat yang digunakan adalah jenis cooking chocolate.
Jadi jenis cokelatnya tidak sama dengan Toblerone. Karena merupakan coklat olahan sejenis itu, biasanya sudah banyak ditambahkan gula dan susu sehingga tidak cocok untuk baking.
Cara melelehkan coklat paling baik adalah dengan mengukusnya pada suhu tidak melebihi 40 °C. Jika suhu terlalu tinggi, cokelat yang dihasilkan akan berubah warna, berjamur, dan terasa grainy.
Selain itu, tampilan coklat tidak mengkilat sehingga kurang indah. Saat cokelat dikukus, pastikan tidak ada setetes air atau uap pun yang masuk ke dalamnya. Metode peleburan uap ini bisa disebut double boiler karena menggunakan dua mangkuk atau wajan tahan panas.
Cara melelehkan coklat dengan double boiler adalah sebelum dikukus, potong kecil-kecil coklatnya, lalu masukkan ke dalam wadah stainless steel atau sejenisnya. Siapkan panci berisi air, lalu panaskan di atas kompor sampai mendidih.
Gunakan panci yang berisi air panas lebih kecil dari wadah cokelat, agar uap air tidak masuk ke dalam cokelat. Setelah cokelat meleleh sebagian, keluarkan dari panci dan aduk hingga semua coklat meleleh.
Jangan gunakan coklat leleh saat suhunya masih terlalu tinggi, karena hasilnya akan warnanya buram atau tidak terlalu mengkilat. Kamu bisa menggunakannya jika suhunya seperti suhu tubuh manusia normal. Salah satu tanda bahwa coklatnya tidak terlalu panas adalah jika disentuh dengan punggung tangan, tidak akan terlalu panas.
Sebenarnya cara melelehkan coklat tidak hanya dikukus, kamu bisa melelehkannya dengan microwave. Namun untuk hasil yang baik aga ribet, coklat harus dikeluarkan dari microwave setiap 10 detik dan diaduk, kemudian dikembalikan hingga cokeat meleleh secara merata.
Macam-Macam Jenis Coklat
Selain belajar cara melelehkan coklat dengan benar, kamu juga harus tahu jenis-jenis coklat. Supaya ketika membuat olahan berbahan dasar coklat bisa memilih komposisi yang pas untuk hasil yang memuaskan.
Berikut ini macam-macam jenis coklat yang biasa dipakai untuk bahan kreasi coklat:
White chocolate
White chocolate atau coklat putih yang tidak mengandung kakao sama sekali. Coklat ini dibuat dengan lemak kakao, gula dan perasa. Oh ya, cokelat putih itu bahkan tidak dianggap coklat oleh para ahli coklat sebelumnya.
Dark chocolate
Dark chocolate atau coklat hitam bukanlah cokelat paling pahit yang kamu pikirkan. Mengandung 70% kakao, rasa yang muncul dari coklat ini pahit, namun tidak terlalu kental. Sekitar 30% sisanya dicampur dengan gula dan susu.
Milk chocolate
Milk chocolate mengandung lebih sedikit kakao, hanya sekitar 10 sampai 40 persen. Sisanya adalah gula dan susu. Agar lebih nikmat, cokelat ini dicampur dengan vanilla untuk menambah rasa dan lecithin untuk melembutkan teksturnya.
Cocoa powder
Cocoa powder atau tepung coklat terbuat dari 100% kakao bebas gula, namun yang membuatnya berbeda adalah tidak mengandung cocoa butter. Tepung coklat ini juga digunakan dalam campuran makanan penutup dan coklat panas.
Semi-sweet chocolate
Pada tingkat yang lebih rendah, ada cokelat semi-manis yang mengandung 60% kakao dan 40% gula. Coklat ini paling fungsional, karena enak dimakan langsung dan bisa disulap menjadi hidangan penutup, atau bahkan menjadi hiasan.
Unsweetened chocolate
Jenis coklat yang terakhir yaitu Unsweetened chocolate adalah cokelat yang dibuat dengan 100% kakao dan nol persen gula. Untuk mengentalkannya, Anda membutuhkan cocoa butter.
Rasa yang muncul dari coklat ini adalah pahit, karena sama sekali tidak ada campuran gula atau susu, yang umumnya digunakan sebagai campuran makanan penutup yang dipanggang.
5 Olahan Coklat Praktis Bisa Dibuat Di Rumah
Cara melelehkan coklat sudah, jenis-jenis coklat juga sudah tapi belum lengkap rasanya jika admin tidak memberi rekomendasi olahan coklat yang simple dan bisa kamu buat di rumah.
Raw Cake
Raw Cace atau kue “mentah” adalah istilah untuk kue yang diproses tanpa dipanggang dan yang menggunakan bahan nabati. Kue mentah kini lebih disukai karena tidak menggunakan bahan hewani, sehingga dianggap lebih sehat.
Cara membuat raw cake coklat cukup sederhana, pada dasarnya seperti membuat kue keju.
Chocolate Jelly atau Puding
Rekomendasi olahan coklat praktis berikutnya adalah chocolate jelly atau pudding. Olahan ini adalah salah satu yang paling sederhana. Buat saja agar-agar atau jelly dengan adonan coklat.
Untuk Jelly coklatnya, gunakan agar-agar dan campurkan dengan coklat batangan yang dicincang kasar, campur semua bahan dengan air dan masak hingga matang.
Untuk puding coklat, kamu bisa mencampurkan coklat batangan cincang kasar, gula, tepung maizena, susu, ekstrak vanila, dan krim. Panggang hingga mendidih dan masak, lalu tuang ke dalam cetakan dan bekukan hingga mengeras.
Chocolate Mousse
Chocolate mousse adalah salah satu olahan coklat praktis dan klasik. Daripada kamu membuatnya dengan metode klasik menggunakan telur yang cukup rumit, Kamu juga bisa membuat mousse cokelat sederhana. Gunakan whippe cream untuk membaut creamnya.
Chocolate Tauffle
Jika kamu ingin menghadiahkan coklat kotak mini dengan berbagai rasa dan isian yang menarik. kamu bisa mencoba salah satu rekomendasi olahan coklat pkratis yang satu ini yaitu chocolate truffle.
Cara pembuatannya sederhana. Kamu hanya perlu menyiapkan krim, lelehan coklat batangan, mentega dan berbagai isian sesuai selera.
Coklat Bar Homemade
Olahan coklat praktis yang terakhir adalah coklat bar homemade. Jika kamu bosa dengan permen atau coklat batang yang biasanya kamu beli di toko-toko. Inilah saatnya kamu membuat olahan coklat batang sendiri. Metodenya cukup sederhana.
Cukup dengan cara melelehkan coklat, cokelat couverture yang telah dilelehkan kemudian dibentuk sesuai kreasimu sebelum dibentuk dengan macam-macam isiannya.
Akhir Kata
Akhirnya usai juga belajar kita mulai dari cara melelehkan coklat yang baik dan benar, jenis-jenis coklat yang biasa dipakai menjadi bahan olahan makanan dan yang terakhir adalah rekomendasi olahan coklat praktis yang bisa kamu buat di rumah. Semoga artikel ini menambah wawasan kamu, salam kreasi!
Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi dan tips lain yang bermanfaat.