5 Cara Menghilangkan Noda Tinta Di Baju

08 Jul 2021 by Laruan, Last edit: 08 Jul 2021

Baju favorit kena tinta itu menjengkelkan sekali! Pelaku utama biasanya adalah pulpen dan lokasi kesukaannya adalah di saku baju, betul tidak? Tidak usah galau, ya, sebab ada cara menghilangkan noda tinta di baju yang bisa Sobat Pintar gunakan. 

Agar lebih mudah dalam menghilangkan noda tinta di baju, pertama-tama Sobat Pintar harus mengetahui jenis tinta-nya dahulu. Setelah itu, dengan penanganan yang tepat, baju Sobat Pintar akan bersih dari noda tinta. Berikut ini adalah macam-macam tinta yang perlu Sobat Pintar ketahui:

Tinta berbahan dasar air – Tinta ini biasa terdapat pada pulpen Rollerball dan Fountain pen. Biasanya pulpen ini digunakan untuk tSobat Pintar tangan, menulis kaligrafi, atau hand lettering.

5 Cara Menghilangkan Noda Tinta Di Baju Dengan Mudah

Tinta berbahan dasar minyak – Yang menggunakan tinta jenis ini biasanya adalah Ballpoint. Tinta dengan bahan dasar minyak cukup sulit untuk dihilangkan.

Tinta berbahan dasar alcohol – Spidol permanen adalah salah satu yang menggunakan tinta jenis ini. Tinta dengan bahan dasar alkohol adalah yang paling sulit untuk dihilangkan.

Cara Memudarkan Noda Tinta Pada Baju

Tinta dengan bahan dasar air

Susu selain enak dan menyehatkan untuk diminum, ternyata susu memiliki manfaat lain yaitu membersihkan noda tinta. Betul, susu sapi murni yang biasa dijual per-liter itu yang saya maksud. Silahkan untuk dicoba, begini caranya:

  1.  Tuangkan susu ke dalam kaleng dan rendam pakaian yang terkena tinta lalu diamkan selama kurang lebih 1 jam.
  2. Gosok bagian baju yang terdapat noda tinta dengan sikat dan bersihkan menggunakan air hangat.
  3. Tambahkan deterjen ke bagian noda yang masih terlihat, diamkan lagi selama 1 jam.
  4. Cuci baju tersebut seperti biasa.

Jika setelah langkah di atas noda masih nampak, jangan keringkan baju Sobat Pintar terlebih dahulu. Noda tinta akan semakin susah untuk dihilangkan jika baju dikeringkan. Silahkan ulangi langkah di atas untuk menghilangkan sisa noda tinta.

Tinta dengan bahan dasar minyak dan alkohol

Kunci dari cara menghilangkan noda tinta di baju yang ini adalah ethanol. Tidak perlu jauh-jauh untuk mendapatkannya, Sobat Pintar dapat menemukannya di kotak P3K atau di kotak make-up. Yak, ethanol terkandung di dalam alkohol gosok, aerosol hairspray, dan juga hand sanitizer.  Sobat Pintar dapat memakai bahan tersebut untuk membersihkan noda tinta. Langkahnya adalah sebagai berikut:

  1. Letakkan baju yang terkena noda di tempat dengan permukaan rata. Taruhlah kain yang tidak dipakai di bawah lapisan baju yang terkena tinta agar tinta tidak merembes dan menyebar ke lapisan baju yang lain saat proses pembersihan.
  2. Tuangkan etanol pada bagian yang terdapat noda tinta. 
  3. Diamkan selama kurang lebih 5 menit.
  4. Serap dan keringkan noda tinta dengan cara menekannya menggunakan tisu, kapas, atau kain bersih. Tuangkan lagi etanol dan ulangi langkahnya hingga noda hilang.
  5. Cuci seperti biasa.

Jika noda tinta masih membandel, Sobat Pintar dapat menambahkan pemutih atau penghilang noda pakaian berwarna pada bagian noda tinta, diamkan selama 5 menit lalu cuci seperti biasa. Jangan lupa untuk berdoa dan berharap yang terbaik. Itulah cara menghilangkan noda tinta di baju, semoga cara-cara di atas bermanfaat untuk Sobat Pintar. Jika Sobat Pintar capek mencuci dengan tangan, ajukan dana ke Kredit Pintar untuk membeli mesin cuci. Prosesnya mudah dan cepat, tak perlu lagi mencuci dengan tangan karena Kredit Pintar siap membantu Sobat Pintar.

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
08 Jul 2021
mobile-close
Pinjam kilat 50 juta!Download