Siapa yang tak suka kue kekinian satu ini? Kue cubit memang sudah ada sejak dulu, tetapi ia masih punya penggemar sampai hari ini. Uniknya, banyak di antara para penggemar menyukai dengan varian setengah matang. Matang atau setengah matang, kue kaki lima satu ini memang benar-benar nikmat. Tak heran jika Sobat Pintar ingin mencoba membuat sendiri di rumah. Cara membuatnya cukup sederhana. Berikut adalah beberapa cara membuat kue cubit yang bisa Sobat Pintar praktekkan di rumah:
Cara Membuat Kue Cubit Klasik
Berikut adalah tips memasak kue cubit klasik yang lezat. Jangan lupa siapkan dulu bahan-bahannya di bawah ini:
Bahan:
- 100 gr tepung terigu berprotein sedang, ayak
- 100 gr margarin, cairkan
- 3 butir telur
- 100 gr gula pasir
- 1 sdt vanili
- 1 sdt baking powder
- 2 gr ragi
Siapkan cetakan kue cubit sebagai alat.
Bahan topping:
- Keju parut
- 1 kaleng susu kental manis
- Meses coklat
Langkah-langkah:
- Masukkan gula dan telur ke dalam wadah, lalu kocok rata dengan kecepatan rendah menggunakan mixer sampai mengembang
- Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit sambil terus diaduk
- Tuang margarin yang sudah dicairkan, lalu aduk rata
- Masukkan baking powder, ragi, dan vanili, aduk sampai mengembang, diamkan selama 15 menit, lalu tuang adonan ke dalam wadah
- Panaskan cetakan dengan api kecil, lalu olesi cetakan dengan minyak goreng
- Tuang adonan ke cetakan, lalu tutup dan tunggu hingga matang
- Tambahkan topping sesuai selera, lalu tutup lagi dan biarkan sampai matang
Tips memasak kue cubit Green Tea
Berikut adalah tips memasak kue cubit green tea yang kekinian sampai sekarang. Siapkan bahan-bahannya berikut ini:
Bahan:
- 3 butir telur
- 100 gr margarin, cairkan
- 1 bungkus vanila bubuk
- 100 gr tepung terigu
- 100 gr gula pasir
- bubuk green tea
- ¼ sdt soda kue
- ½ sdt baking powder
Bahan topping:
- Susu kental manis
- Meses, cip coklat, dan biskuit
Langkah-langkah:
- Campur telur dan gula pasir ke dalam wadah, lalu kocok rata menggunakan mixer
- Masukkan sedikit demi sedikit tepung terigu sambil terus dikocok
- Tuang margarin, aduk rata, lalu masukkan baking powder, soda kue, dan vanila bubuk, lalu aduk kembali adonan
- Masukkan bubuk green tea, lalu aduk lagi hingga merata
- Panaskan cetakan dengan diolesi mentega terlebih dahulu dan gunakan api kecil
- Tuang adonan tersebut pada cetakan, tutup, lalu biarkan beberapa menit sampai kue matang
- Setelah setengah matang, taburi topping, tutup kembali, lalu tunggu sampai matang
Cara Membuat Kue Cubit Pelangi
Tidak hanya satu warna, rupanya kue cubit pun bisa punya lebih dari satu warna layaknya pelangi. Berikut adalah tips memasak kue cubit pelangi. Jangan lupa untuk menyiapkan bahan-bahannya berikut ini:
Bahan:
- 100 gr tepung terigu protein sedang, ayak
- 100 gr margarin, cairkan
- 2 gr ragi
- 100 gr gula pasir
- 1 sdt baking powder
- 1 sdt vanili
- 3 butir telur
- Pewarna makanan secukupnya
Siapkan cetakan kue cubit sebagai alat.
Bahan topping:
- Cip coklat
- Meses warna-warni
- Meses coklat
- 1 kaleng susu kental manis
- Keju parut
- Marshmallow
Langkah-langkah:
- Masukkan gula dan telur ke dalam wadah, lalu kocok rata dengan kecepatan rendah menggunakan mixer
- Masukkan tepung terigu sambil terus diaduk rata, tuang margarin, masukkan baking powder, ragi, vanili lalu aduk rata. Setelahnya, diamkan selama 15 menit.
- Tuang adonan di beberapa tempat, beri pewarna secukupnya, lalu aduk dengan sendok sampai warna tercampur rata
- Olesi cetakan dengan minyak goreng, panasi dengan api sedang, tuang adonan ke cetakan, lalu tutup dan tunggu hingga adonan matang
- Tambahkan topping sesuai selera, tutup, kemudian tunggu sampai matang
Itulah beberapa tips memasak kue cubit yang bisa Sobat Pintar coba di rumah. Yuk, segera berbelanja bahan-bahan yang diperlukan untuk bisa berkreasi membuat kue cubit Sobat Pintar sendiri. Terkendala biaya saat akan berbelanja? Tenang, Kredit Pintar bisa jadi solusi pencairan dana online dengan cara yang mudah dan proses yang cepat. Apapun kebutuhan belanja Sobat Pintar, Kredit Pintar solusinya.