Yuk Kenali Apa Itu Virtual Account Sebagai Teknologi Pembayaran

18 May 2021 by kreditpintar, Last edit: 25 Aug 2022

Apa itu virtual account? Di zaman yang sudah canggih, virtual account atau sering disebut VA sudah bukan lagi menjadi hal asing. Akan tetapi, masih ada sebagian orang yang tidak mengetahui penjelasannya dan memahami cara penggunaannya. Memang wajar karena tidak semua mengikuti teknologi yang ada. Maka dari itu, di sini akan membahas mengenai virtual account secara detail.

Penjelasan Virtual Account

Pengertian dari virtual account sendiri yaitu sebuah rekening buatan yang hanya virtual atau tidak benar-benar nyata. Secara umum, dalam VA terdapat ID milik pelanggan yang dibuat oleh bank tertentu. Dalam membuat akun bank virtual ini, perusahaan dapat meminta secara langsung pada bank dengan tujuan untuk bertransaksi.

Di setiap adanya transaksi, konsumen nantinya akan mendapat sebuah ID yang biasanya disebut dengan VA number atau virtual account number. Di transaksi selanjutnya, setiap konsumen akan mendapatkan VA number yang berbeda-beda dan termasuk unik. Juga, VA number akan disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing.

Jadi, apakah Sobat Pintar sudah merasa jelas apa itu virtual account? Jika belum, berikut ini penjelasan lainnya.

Perbedaan antara Virtual Account dan Transfer Manual

Ada beberapa hal yang bisa membedakan antara virtual account dan transfer uang secara manual. Salah satunya adalah perbedaan dalam memberikan bukti transfer. Pada transfer uang secara manual, Sobat Pintar diwajibkan untuk memperlihatkan bukti transfer.

Jika melakukan transfer melalui mesin ATM, maka harus mengambil struknya. Untuk yang menggunakan M-banking bisa melakukan screenshot sebagai bukti, sedangkan jika SMS banking dengan mengirimkan copy-an transfer.

Beda halnya dengan cara kerja virtual account. Sobat Pintar tidak perlu lagi mengirimkan bukti-bukti seperti itu karena sudah langsung secara otomatis di cek oleh bank. Mengirimkan bukti transfer memang kadang membuat repot orang yang sedang terburu-buru. Yang perlu Sobat Pintar lakukan hanya menyalin VA number dan memasukkan nominal yang harus Sobat Pintar bayar. Setelah itu, pembayaran Sobat Pintar akan langsung dicek secara otomatis.

Perbedaan selanjutnya dari cara kerja antara transfer secara manual dan virtual account adalah nomor yang digunakan untuk melakukan transaksi. Jika Sobat Pintar menggunakan transfer manual, maka yang Sobat Pintar butuhkan ialah nomor rekening bank tujuan Sobat Pintar. Sedangkan untuk virtual account, hanya bisa digunakan untuk satu kali transaksi. Lalu di transaksi selanjutnya, nomor VA akan berbeda.

Cara Kerja

Virtual account memang sangat membantu payment gateway dalam mengidentifikasi pembayaran transaksi dengan mudah. Jika sebuah merchant memiliki beberapa transaksi dengan pembayaran misalnya Rp 150.000,-. Maka hanya dengan satu nomor virtual account, bisa langsung dibayarkan sekaligus. Jika masih bingung, berikut ini penjelasannya.

Pertama, merchant akan memberi tahu konsumen agar melakukan pembayaran dengan nomor virtual account atau nomor invoice yang jelas. Kedua, tiap-tiap nomor virtual account akan disambungkan kepada konsumen maupun invoice yang berlaku.

Ketika pembayaran sudah benar-benar diterima, maka akan ada notifikasi yang didapatkan oleh merchant. Sehingga merchant dapat mengetahui pembayaran yang masuk berasal dari invoice yang mana.

Nomor virtual account akan bisa digunakan oleh beberapa bank. Nomornya pun disesuaikan dengan bank yang dituju oleh konsumen.

Mana yang Lebih Menguntungkan?

Setelah mengetahui apa itu virtual account? Maka, Sobat Pintar bisa mencari tahu mengenai mana yang lebih menguntungkan, menggunakan virtual account atau transfer secara manual. Untuk kelebihan VA sendiri yaitu lebih praktis, mudah, dan cepat. Karena tidak lagi diperlukannya mengirimkan bukti transaksi. Untuk melakukan pembayaran tagihan pun menjadi lebih mudah, hanya dengan satu kali copy.  

Sedangkan transfer secara manual jauh lebih ribet dan ada proses-prosesnya. Sobat Pintar harus menyiapkan nomor rekening tujuan terlebih dahulu, pergi ke mesin ATM jika tidak menggunakan SMS atau m-banking, serta mengirimkan bukti transaksi. Maka dari itu, kelebihan VA lebih banyak dibandingkan dengan transfer secara manual. 

Kelebihan VA pun tidak hanya sampai di situ. Bagi penjual yang menggunakan VA pun mendapatkan keuntungannya sendiri. Selain proses transaksi yang akan jadi lebih mudah, proses rekonsiliasi bank pun juga menjadi lebih mudah. Penjual juga tidak perlu lagi repot mengecek satu per satu invoice karena akan langsung otomatis di cek, juga, uang yang dikirimkan akan langsung masuk ke dalam akun rekening bank penjual saat itu juga.

Jenis-Jenis

Virtual account, umumnya memiliki dua jenis. Yang pertama adalah Fixed VA. Fixed VA merupakan jenis nomor virtual yang ditentukan oleh konsumen sendiri. Manfaat jenis ini seperti pada aplikasi dompet digital yang terhubung dengan nomor telepon sebagai ID. 

Hanya dengan menambahkan beberapa angka kode, maka nomor virtual bisa digunakan. Artinya, konsumen tidak perlu mengganti-ganti nomor virtual yang dituju dan bisa melakukan transaksi secara berulang-ulang.

Yang kedua adalah Non-Fixed VA. Untuk Non-Fixed VA kebalikan dari jenis sebelumnya. Nomor yang digunakan untuk bertransaksi tidak akan sama setiap kalinya karena berubah-ubah tergantung dari sistem transaksinya. Maka dari itu, Sobat Pintar sebagai konsumen tidak bisa melakukan transaksi secara berulang dengan nomor VA yang sama. Harus diganti per transaksinya.

Jumlah Pembayaran Pada Virtual Account

Untuk jumlah dari pembayaran pada VA pun ada dua jenis. Yaitu pembayaran terbuka dan pembayaran tertutup. Yang dimaksud dengan pembayaran terbuka adalah Sobat Pintar sebagai konsumen bisa memasukkan jumlah nominal berapa saja setelah memasukkan nomor VA. Jumlah nominal ini bisa Sobat Pintar sesuaikan dengan jumlah yang ingin Sobat Pintar bayar atau bisa melebihinya.

Kemudian, pembayaran tertutup. Seperti namanya, pembayaran tertutup ini tidak bisa sembarangan Sobat Pintar memasukkan nominal karena sudah dengan otomatis nominal yang tertera menyesuaikan jumlah yang harus Sobat Pintar bayar. Jadi, Sobat Pintar tidak bisa mengurangi atau melebihi total yang harus dibayar saat melakukan transaksi VA dengan metode pembayaran tertutup ini.

Macam-Macam Penggunaan

Dalam penggunaannya pun, VA memiliki dua macam yang harus Sobat Pintar ketahui agar tidak merasa kebingungan saat hendak memakai nomor VA. Ada penggunaan VA secara tunggal, yaitu akun virtual yang Sobat Pintar miliki akan hangus atau kadaluarsa ketika sudah dipakai sekali. 

Jadi, Sobat Pintar tidak dapat menggunakannya berulang-ulang. Jenis yang satu ini memiliki manfaat untuk transaksi e-commerce yang jika sudah selesai pembayarannya, nomor virtual akan berakhir juga.

Yang kedua adanya penggunaan VA secara banyak. Penggunaan secara banyak ini mempunyai manfaat yaitu nomor yang digunakan bisa digunakan selama berulang-ulang selama waktu tertentu. Contohnya seperti yang digunakan dalam aplikasi dompet digital. Nomor yang dipakai memang biasanya menyesuaikan nomor ponsel pengguna.

Seperti halnya pada aplikasi Kredit Pintar yang saat ini sudah marak digunakan bagi orang yang ingin meminjam uang langsung cair. Kredit Pintar ini adalah aplikasi yang sangat berguna jika sedang kepepet butuh dana. Maka dari itu, apabila ingin yang langsung cair, bisa menggunakan aplikasi ini. Dengan penjelasan di atas, Sobat Pintar jadi tahu apa itu virtual account.

25 Aug 2022
mobile-close
Pinjam kilat 50 juta!Download