5 Wisata Kediri Romantis untuk Kamu dan Pasangan

07 Aug 2023 by kreditpintar, Last edit: 08 Aug 2023

Jika berbicara tentang wisata destinasi liburan yang ada di Jawa Timur, banyak dari kita yang langsung memikirkan Surabaya atau Malang. Namun, banyak yang belum mengetahui mengenai wisata Kediri di mana terdapat banyak wisata spektakuler.

Wisata Kediri

Baca Juga: Tips Pergi ke Tempat Wisata di Surabaya bagi PemulaBanyak pesona alam indah terpencil dan tersembunyi di Kediri yang cocok untuk dijadikan tempat mengabadikan momen dan mengukir memori bersama dengan orang spesial di hati kita.Kediri, kota terbesar ketiga yang ada di Jawa Timur setelah Surabaya dan Malang. Semenjak terjadinya erupsi Gunung Kelud pada tahun 2014 silam, banyak dari tempat di sekitarnya dijadikan wisata Kediri yang sangat menarik untuk dikunjungi.Bagi para pasangan yang sedang berlibur di Jawa Timur, akan sangat disayangkan jika tidak mengunjungi wisata Kediri yang menyediakan tempat-tempat yang dapat dijadikan tempat dengan kenangan terindah bersamanya.Penasaran dengan wisata romantis untuk menghabiskan waktu bersama pasangan? Yuk kita simak 5 wisata Kediri romantis untuk kamu dan pasangan di bawah ini!

Wisata Romantis di Kediri

1. Gunung Kelud

Gunung Kelud, salah satu gunung aktif yang terletak di Jawa Timur lebih tepatnya terletak di perbatasan Kediri, Blitar, dan Malang. Gunung ini pernah mengalami erupsi di tahun 2014 yang berdampak hampir ke seluruh Pulau Jawa. Namun, setelah erupsi terjadi, Gunung Kelud malah menjadi salah satu tempat wisata Kediri yang diincar oleh para pendatang maupun turis.Meskipun biasanya gunung merupakan destinasi untuk para pendaki gunung dan juga para pecinta alam, Gunung Kelud tidak jarang juga dijadikan destinasi untuk para pendatang kota Kediri bersama pasangannya.Pemandangan lanskap gunung aktif membentang, awan dan langit biru yang indah, ditambah dengan kawah cantik dan angin sepoi-sepoi ini menjadikan Gunung Kelud salah satu tempat yang sangat cocok bagi para pendatangnya yang ingin bercengkerama sambil menikmati suasana romantis.Tidak hanya pemandangan luar biasa yang ditawarkan oleh wisata Gunung Kelud satu ini, mereka juga menawarkan wahana atau atraksi bagi para pasangan yang ingin menguji adrenalin. Pengunjung dapat merasakan keseruan meluncur dari ketinggian bersama pasangan dengan wahana Flying Fox.

2. Bukit Kura-Kura

Selanjutnya merupakan wisata Kediri yang sangatlah dekat dengan Gunung Kelud. Erupsi besar Gunung Kelud menyebabkan terbentuknya sebuah bukit di sekitaran Gunung Kelud menyerupai tempurung kura-kura. Maka dari itu, bukit yang terletak di Desa Besowo, Kecamatan Kepung, Kediri ini dinamakan dengan sebutan Bukit Kura-Kura.Di sini, para pendatang dapat menyaksikan pemandangan unik gugusan bukit berjajar berwarna hijau yang tersusun rapi bagaikan tempurung kura-kura. Selain itu, dari bukit ini terlihat Sungai Lahar Gunung Kawi, Gunung Anjasmara, Gunung Arjuna, dan Waduk Selorejo Malang.Panorama dari Bukit Kura-Kura yang menawan ini hanya dapat dilihat dari Wisata Ongakan, yaitu menara berbahan kayu yang sengaja dijadikan spot untuk melihat keindahan alam dari Bukit Kura-Kura tersebut.Selain bukit dan pepohonan asri yang dapat dinikmati keindahannya, Bukit Kura-Kura ini juga menyediakan hutan pinus yang dapat dijadikan spot foto bersama dengan pasangan. Ditambah dengan udara sejuk dan awan berkabut yang menambahkan suasana romantis, tempat ini sangatlah cocok bagi para pasangan yang ingin berfoto ria.Baca Juga: 10+ Makanan Khas Maluku yang Bikin Goyang Lidah

3. Taman Agro Margomulyo

Wisata yang satu ini juga dekat dengan Gunung Kelud Loh! Taman Agro Margomulyo merupakan taman bunga yang sangat cantik dan romantis untuk dikunjungi. Sama seperti Bukit Kura-Kura, wisata Kediri yang satu ini juga awal dikembangkan setelah erupsi Gunung Kelud pada tahun 2014 lalu yang terletak di Lereng Gunung Kelud, Kecamatan Sugihwaras, Ngancar, Kediri.Taman bunga ini bukanlah sembarang taman bunga melainkan tempat ini menyediakan banyak sekali variasi bunga yang membentuk hamparan luas.Tempat ini terbagi menjadi dua area yaitu Taman Lembu Suro dan Taman Dewi Kilisuci. Taman Lembu Suro menonjolkan taman bunga dengan latar belakang patung Lembu Suro atau patung berkepala sapi. Sementara itu, Taman Dewi Kilisuci menonjolkan taman bunga dengan latar belakang patung Dewi Kilisuci atau bisa disebut juga patung berkepala kelinci.Konon katanya, kedua patung tersebut dibangun secara terpisah karena mengisahkan legenda mengenai pengkhianatan Dewi Kilisuci kepada Lembu Suro.Taman Agro Margomulyo menghadirkan banyak sekali spot cantik dan unik sebagai latar berfoto berdua bersama pasangan. Bunga-bunga seperti bunga matahari, krisan, mawar, refugia, kenikir, dan kertas akan menambahkan momen mesra penuh cinta semakin terlihat pada hasil foto yang terabadikan oleh kamera.Berlangkah sedikit ke area lain dan Sobat Pintar akan menemukan background tulisan “I Love You”, gerbang hati dengan hiasan lampion, dan juga payung warna-warni yang dapat dijadikan spot foto romantis lainnya.

4. Alun-Alun Kota Kediri

Alun-alun merupakan tempat yang biasa kita dengar sebagai salah satu tempat romantis untuk menghabiskan waktu bersama pasangan. Banyak dari kota-kota yang terletak di pulau Jawa memiliki alun-alun khasnya tersendiri. Begitu pula dengan Kediri yang memiliki alun-alun kotanya sendiri.Tetapi tentunya di setiap alun-alun terdapat suasana tersendiri yang membuat tempat ini bisa menjadi tempat membuat memori lainnya. Alun-alun Kota Kediri terletak di tengah kota Kediri, tepatnya di Jalan Panglima Sudirman.Berwisata ke alun-alun Kota Kediri sangatlah cocok ketika malam hari karena hadirnya pemandangan lampu kota dan kendaraan yang indah, ditemani kafe-kafe di pinggir jalan yang menyediakan tempat untuk bercengkrama sambil menikmati indahnya malam di Kota Kediri. Tidak hanya kafe, alun-alun Kota Kediri juga dipenuhi dengan orang-orang berjualan jajanan khas kota Kediri yang harus dicoba oleh Anda dan pasangan Anda. 

5. Monumen Simpang Lima Gumul Kediri

Wisata Kediri romantis yang harus dikunjungi untuk para pasangan yang sedang berlibur yang terakhir adalah Monumen Simpang Lima Gumul. Monumen Simpang Lima Gumul yang berlokasi di Tugurejo, Ngasem, Kediri ini mengangkat suasana seperti di luar negeri, yaitu Perancis. Monumen yang dibangun ini mengingatkan kepada monumen yang terletak di Paris, Perancis yang bernama Arc de Triomphe.Jika berkunjung disini, Sobat Pintar dan pasangan Anda wajib untuk berfoto di monumen yang megah tersebut. Tidak hanya berfoto di depan monumen, para pengunjung juga diperbolehkan untuk pergi ke dalam monumen bertemakan luar negeri tersebut. Saksikan keindahan pahatan relief yang menggambarkan sejarah, kesenian, dan kebudayaan Kediri saat ini.Tidak jauh dari sana, terdapat jajanan pedagang kaki lima murah untuk makan bersama di tempat yang bernamakan Pasar Tugu.

Baca Juga: Mengatur Budget dan Rencana Liburan Murah

Itu adalah 5 wisata Kediri romantis yang patut dikunjungi kamu dan pasangan. Untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya, ikuti blog Kredit Pintar. Kredit Pintar merupakan perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia.

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
08 Aug 2023
mobile-close
Pinjam kilat 50 juta!Download