Upacara 17 Agustus adalah sebuah acara yang digelar setiap tahunnya untuk memperingati proklamasi kemerdekaan Indonesia. Upacara tersebut digelar di sekolah dan kantor pemerintahan dari tingkat kecamatan hingga negara. Sebagai salah satu acara yang digelar serempak oleh masyarakat di Indonesia, wajar saja jika susunan acara upacara 17 Agustus dibuat sedemikian rupa berwibawa untuk menampakkan semangat proklamasi kemerdekaan.
Mari kita simak susunan acara upacara 17 Agustus selengkapnya di sini.
Susunan Acara Upacara 17 Agustus
Menjelang peringatan hari kemerdekaan Indonesia, banyak masyarakat yang mempersiapkan pelaksanaan upacara 17 Agustus, khususnya bagi masyarakat yang bekerja di sekolah dan institusi negara. Agar pelaksanaan upacara berjalan khidmat, susunan upacara 17 Agustus berikut ini bisa digunakan sebagai referensi.
1. Mengumumkan nama acara
Pembawa acara akan menyebutkan nama acara beserta tanggal, sebagai tanda bahwa upacara akan segera dimulai, seperti upacara bendera peringatan hari Kemerdekaan ke-77 Republik Indonesia tahun 2022 dimulai, Komandan upacara memasuki lapangan upacara.
2. Mengumumkan kedatangan inspektur upacara
Setelah pembawa acara mengumumkan nama acara, inspektur upacara akan berjalan memasuki lapangan upacara. Kehadiran inspektur upacara, ditandai dengan pembacaan susunan acara upacara 17 Agustus berikut:
“Yang terhormat………… (nama inspektur upacara yang bertugas), selaku Inspektur upacara tiba di tempat upacara.”
Baca juga: Semarak! Inilah Perlombaan 17 Agustus Paling Unik se-Nusantara
3. Penghormatan umum dan laporan kepada inspektur upacara
Penghormatan umum adalah penghormatan kepada inspektur upacara yang dilakukan oleh peserta upacara. Penghormatan ini dipimpin oleh komandan upacara untuk selanjutnya dilanjutkan dengan laporan komandan upacara yang menyatakan bahwa upacara siap dimulai.
4. Pengibaran bendera merah putih
Setelah laporan selesai, pasukan pengibar bendera merah putih akan memasuki tempat upacara. Pengibaran bendera merah putih adalah susunan acara upacara 17 Agustus yang dinilai sangat sakral karena bendera merah putih adalah salah satu pusaka Indonesia yang penuh dengan nilai sejarah. Dalam acara ini, pasukan pengibar bendera yang bertugas umumnya terdiri dari belasan orang.
Bahkan, dalam upacara 17 Agustus di Istana Negara, pasukan pengibar bendera bisa beranggotakan lebih dari 60 orang. Prosesi ini berlangsung dalam waktu yang cukup lama karena biasanya akan ada gerakan baris berbaris yang indah dalam proses pengibaran bendera.
5. Mengheningkan cipta
Dalam prosesi ini, peserta upacara akan berdiri dengan hening sebagai wujud penghormatan dalam mengingat pahlawan yang gugur demi kemerdekaan Indonesia.
6. Pembacaan pancasila, dilanjutkan dengan pembacaan pembukaan UUD 1945
Susunan upacara 17 Agustus belum lengkap tanpa adanya pembacaan pancasila yang dipimpin oleh inspektur upacara. Setelahnya, akan ada petugas upacara yang bertugas untuk membacakan Pembukaan UUD 1945. Rangkaian acara ini bisa dimaknai sebagai pengingat pelaksanaan dasar konstitusi negara Indonesia.
Baca juga: 10+ Ide Lomba 17 Agustusan yang Unik dan Lucu
7. Amanat inspektur upacara
Tiba di susunan acara upacara 17 Agustus yang satu ini, inspektur upacara akan menyampaikan pidato yang umumnya berisi rasa syukur atas hari kemerdekaan dan berbagai harapan atas kegiatan yang dilakukan untuk menjaga semangat kemerdekaan dalam kehidupan sehari-hari.
8. Doa
Dalam rangkaian acara ini, akan ada petugas upacara yang memimpin doa yang umumnya berisi rasa syukur dan harapan berkat pada peringatan hari kemerdekaan.
9. Menyanyikan lagu nasional
Susunan acara upacara 17 Agustus ini dinilai sebagai salah satu acara yang cukup meriah. Dalam sesi ini, akan ada paduan suara yang menyanyikan beberapa lagu nasional dan dipimpin oleh seorang dirigen.
10. Laporan komandan upacara, dilanjutkan dengan penghormatan umum
Ini adalah susunan acara upacara 17 Agustus yang terakhir. Komandan upacara akan menyampaikan laporan ke inspektur upacara bahwa upacara kemerdekaan telah dilaksanakan. Setelah laporan diterima, komandan upacara akan melaksanakan penghormatan umum yang terakhir. Kemudian, inspektur upacara akan meninggalkan tempat upacara, disusul dengan pembubaran peserta upacara oleh komandan upacara.
Susunan Petugas Upacara
Setelah mengetahui susunan upacara 17 Agustus di atas, kita bisa melihat bahwa ada berbagai macam petugas upacara yang bertugas agar upacara bisa berlangsung secara kondusif. Sima berbagai jenis petugas upacara 17 Agustus berikut ini.
1. Komandan/pemimpin upacara
Bertugas memerintahkan anggota upacara agar bisa melaksanakan upacara dengan tertib. Adapun perintah yang diberikan meliputi; istirahat di tempat, sikap siap, dan sikap hormat.
2. Pembawa acara
Bertugas membacakan susunan acara selama upacara berlangsung.
3. Pembaca teks pembukaan UUD 1945
Bertugas membacakan naskah pembukaan UUD 1945. Dengan teks bacaan yang panjang, seorang pembaca teks pembukaan UUD 1945 harus mengatur nafas dengan baik agar bisa membawakan teks dengan lantang.
Baca juga: Hari Kemerdekaan Indonesia: Semarak Perayaan Pada Tanggal 17 Agustus
4. Dirigen dan paduan suara
Dirigen bertugas untuk memimpin paduan suara saat menyanyikan lagu Indonesia Raya pada pengibaran bendera, mengheningkan cipta, dan lagu nasional lainnya yang dinyanyikan saat upacara berlangsung.
5. Pengibar bendera
Pengibar bendera terdiri dari sedikitnya 3 orang, yaitu pembawa bendera, pembentang bendera, dan penarik tali bendera saat pengibaran. Ada juga tim pengibar bendera dengan anggota yang lebih banyak dan bertugas sebagai pengiring yang berbaris dengan formasi tertentu untuk mendampingi 3 pengibar bendera utama.
6. Pembaca doa
Bertugas membacakan doa selama upacara berlangsung. Umumnya, bacaan doa saat upacara terdiri dalam dua bahasa, yaitu bahasa Arab dan bahasa Indonesia.
7. Pembawa naskah pancasila
Bertugas membawa naskah pancasila dengan langkah tegap untuk dibaca oleh inspektur upacara dalam prosesi pembacaan pancasila.
Baca juga: Perlombaan 17 Agustus dan Makna Di Baliknya
Demikianlah susunan acara upacara 17 Agustus beserta jenis petugas upacara yang perlu diketahui agar kamu bisa mempersiapkan upacara hari kemerdekaan dengan baik. Semoga bermanfaat.
Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech berizin dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.