7 Pinjaman KTA Terbaik 2022

11 Oct 2021 by Kredit Pintar., Last edit: 21 Sep 2022

Pinjaman KTA atau Kredit Tanpa Agunan masih menjadi favorit masyarakat Indonesia. Selain karena kemudahannya, KTA juga mudah didapatkan. Banyak fasilitas pinjaman online KTA yang bisa Sobat Pintar pilih. Namun karena kemudahannya ini jangan sampai Sobat Pintar terjebak dengan pemberi Kredit Tanpa Agunan yang memiliki reputasi buruk. Lebih bahaya lagi apabila ada yang menawarkan fasilitas ini namun tidak tercatat legalitasnya di OJK. 

7 Pinjaman KTA Terbaik 2021

Ada beberapa tips yang bisa Sobat Pintar lakukan untuk mengetahui KTA mana yang sebaiknya Sobat Pintar pilih. 

Pelajari Baik-Baik Persyaratan KTA

Dalam memilih penyedia KTA ada dua hal yang bisa Sobat Pintar perhatikan dari segi persyaratannya. Jika terlalu mudah atau terlalu sulit maka sebaiknya Sobat Pintar berpikir ulang. 

Apabila pemberi Kredit Tanpa Agunan tersebut tidak menerapkan syarat wajar seperti KTP atau identitas maka Sobat Pintar harus waspada. Sebab apabila sesuatu terlihat too good to be true, biasanya akan berujung tidak mengenakkan. 

Begitu pula sebaliknya. Apabila persyaratan yang mereka minta terlalu rumit, maka Sobat Pintar juga harus waspada. Apalagi jika mereka meminta sejumlah uang kepada Sobat Pintar maka alarm tSobat Pintar bahaya harus Sobat Pintar nyalakan! 

Jangan lupa ada kata “tanpa agunan” di dalam KTA. Apabila Sobat Pintar menemukan suatu pemberi jasa kredit online meminta jaminan, Sobat Pintar harus hindari mereka sejauh mungkin. Sebab sudah menyalahi prinsip KTA itu sendiri. 

Waspadai Apabila Pemberi KTA Tidak Jelas Identitasnya

Indikator yang paling mudah Sobat Pintar cari apabila akan mengajukan Kredit Tanpa Agunan adalah mengecek situs pemberi layanan kredit tersebut. Terlebih lagi apabila pemberi pinjaman ini Sobat Pintar temukan lewat daring.

Apakah website lembaga kredit online yang Sobat Pintar tuju mudah dicari? 

Bagaimana dengan reputasinya di Google? Apakah ada alamat jelas dan nomor kontak yang dapat Sobat Pintar hubungi? 

Apabila nomor kontak, alamat kantor jelas dan terdapat customer service yang bisa Sobat Pintar hubungi, maka perusahaan pemberi KTA tersebut dapat Sobat Pintar pilih. 

Contohnya saja penyedia Kredit Tanpa Agunan dari Kredit Pintar. Sobat Pintar akan mudah sekali menemukan website dan nomor kontak yang bisa Sobat Pintar temukan. Begitu pula alamat kantornya juga mudah Sobat Pintar cari melalui Google. 

Memiliki Jangka Waktu Pengembalian yang Wajar

Faktor berikutnya yang harus Sobat Pintar perhatikan adalah apakah perusahaan pinjaman online bersangkutan menetapkan waktu lama pinjaman yang wajar. Waspadai apabila Sobat Pintar meminjam sejumlah uang namun harus Sobat Pintar kembalikan hanya dalam waktu tiga hari. 

Karena panjangnya lama Kredit Tanpa Agunan setidaknya harus dalam hitungan bulan atau tahunan. 

Contohnya adalah Kredit Pintar yang memberikan fasilitas Kredit Tanpa Agunan minimal 28 hari atau satu bulan kepada nasabah baru. 

Rekomendasi Kredit Tanpa Agunan Terbaik 2021

Apabila Sobat Pintar sedang mencari Kredit Tanpa Agunan, Sobat Pintar dapat memilih beberapa penyedia pinjaman di bawah ini. Perlu Sobat Pintar catat bahwa ada beberapa dari bank dan ada pula dari perusahaan pinjaman online. 

Pilihan mana yang akan Sobat Pintar ambil kembali pada pertimbangan yang Sobat Pintar miliki. Mari simak beberapa rekomendasi terbaik berikut ini. 

1. KTA BCA

Siapa tidak kenal bank swasta terbesar di Indonesia ini? BCA adalah salah satu lembaga pemberi Kredit Tanpa Agunan dengan bunga terendah di Indonesia. 

Keunggulan KTA BCA:

  1. Memiliki suku bunga per tahun yang flat sebesar 12% sampai 12.84%
  2. Menawarkan tenor selama 1-3 tahun
  3. Jumlah pinjaman paling sedikit adalah 5 juta rupiah dan maksimal sebesar 100 juta rupiah

2. Bank Mandiri

Masih dari lembaga perbankan, terdapat bank berikutnya yang memiliki reputasi baik. Bank tersebut adalah Bank Mandiri. Bagi Sobat Pintar yang berprofesi sebagai pegawai dengan penghasilan tetap, KTA Mandiri patut Sobat Pintar pertimbangkan. 

Apa saja keunggulan yang diberikan oleh Bank Mandiri? 

  1. Masa pinjaman cukup panjang sampai dengan 15 tahun
  2. Plafon pinjaman dimulai dari 5 juta sampai dengan 1 milyar rupiah
  3. Masa pinjaman selama 15 tahun bagi Sobat Pintar yang menjadi pegawai tetap dengan payroll, 10 tahun bagi pegawai tetap tanpa payroll, dan masa pinjaman maksimal 1 tahun bagi Sobat Pintar yang berstatus CPNS

3. BRIGuna

Salah satu keunggulan dari BRI adalah kemampuannya menjangkau seluruh pelosok negeri. Karena itu sangat wajar apabila BRI juga menyediakan fasilitas Kredit Tanpa Agunan. Dengan adanya produk perbankan ini, masyarakat akan lebih mudah menjalankan roda perekonomiannya. 

BRI memiliki beberapa keunggulan program KTA BRIGuna seperti di bawah ini:

  • Jumlah pinjaman berkisar antara 10 sampai dengan 500 juta rupiah
  • Pinjaman dengan tenor 1-2 tahun memiliki suku bunga 1.45% per bulannya
  • Sedangkan pinjaman dengan tenor 3-5 tahun memiliki suku bunga sebesar 1,54% perbulannya

4. Kredivo

Kali ini kita beralih kepada fintech yang memberikan layanan pinjaman online tanpa jaminan. Untuk yang pertama adalah Kredivo. Jika Sobat Pintar cukup sering berbelanja di sebuah toko online mungkin sudah tidak asing dengan fintech yang satu ini. 

Berikut keunggulan Kredivo:

  1. Memberikan banyak pilihan tenor pinjaman. Dimulai dari 30 hari, 3, 6, sampai 12 bulan lamanya
  2. Bunga per bulan cukup ringan sebesar 0 – 2.95% setiap bulan
  3. Limit pinjaman dapat mencapai 30 juta rupiah. Cukup besar bukan?

5. Tunaiku

Fintech berikutnya yang memberikan pinjaman KTA adalah Tunaiku. Apa saja yang ditawarkan oleh Tunaiku? Simak berikut ini.

  1. Tunaiku memberikan kalkulator estimasi pinjaman yang mempermudah pengguna
  2. Plafon pinjaman dimulai dari 2 juta sampai maksimal 20 juta rupiah
  3. Tunaiku juga memberikan masa pinjaman mulai dari 6 bulan dan maksimal 20 bulan

6. Pinjaman KTA Danabijak

Lembaga fintech berikutnya yang bisa Sobat Pintar pilih adalah Danabijak. Hampir sama dengan Tunaiku yang memberikan pinjaman maksimal sampai 20 juta rupiah, Danabijak menawarkan keunggulan berikut:

  • Fintech yang satu ini memulai plafon pinjamannya dari angka 1 juta rupiah
  • Jangka waktu pinjaman bervariasi. Pinjaman sampai 5 juta rupiah maksimal selama 4 bulan. 7 juta rupiah maksimal selama 7 bulan. Jumlah di atas 7 juta dapat mencapai 12 bulan masa pinjaman

7. Kredit Pintar

Perusahaan fintech kredit online terbaik berikutnya adalah Kredit Pintar. Mengapa Sobat Pintar patut memilih KTA dari Kredit Pintar? Ini dia alasannya:

  1. Sobat Pintar dapat mengajukan pinjaman cukup menggunakan KTP
  2. Tidak dikenakan biaya tambahan
  3. Hanya membutuhkan waktu 5 menit untuk proses pinjaman
  4. Menggunakan Kode OTP untuk menjaga keamanan saat proses peminjaman
  5. Membayar pinjaman dapat dilakukan dimana saja bahkan di minimarket sekalipun
  6. Terdaftar dan diawasi OJK. Sobat Pintar dapat tenang dan yakin dengan keamanannya

Itulah beberapa rekomendasi penyedia KTA untuk Sobat Pintar pertimbangkan. Pastikan lembaga dan fintech yang Sobat Pintar pilih terjamin keamanannya dan juga memberikan Sobat Pintar kemudahan. 

Waspadai apabila Sobat Pintar menemukan tSobat Pintar-tSobat Pintar ketidakwajaran seperti sulit dicari kantornya, fiktif, atau bahkan meminta sejumlah uang dalam tempo hitungan hari. Selamat memilih Kredit Tanpa Agunan terbaik!

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi dan tips lain yang bermanfaat.

21 Sep 2022
mobile-close
Pinjam kilat 50 juta!Download