Setiap orang tua pasti selalu ingin membuat anak-anaknya bahagia. Apalagi, saat si kecil sedang ulang tahun, pasti semua orang tua ingin membelikan kue ulang tahun atau membuat kue ulang tahun sendiri.
Kue merupakan makanan manis yang paling digemari oleh anak-anak, apalagi ketika mereka melihat kue tart, kue tart coklat, rainbow cake, atau kue keju. Pasti mereka akan sangat senang sekali.
Sekarang sudah ada banyak sekali toko-toko pembuat kue ulang tahun secara custom. Ini berarti, orang tua dapat memesan kue sesuai dengan kesukaan anak-anak mereka.
Baca juga: 9 Ciri Rumah Sehat. Yuk Simak
Biasanya, kue custom ini dapat kita pesan secara langsung atau secara online. Pembeli hanya perlu memberikan referensi seperti jenis kue, warna kue, hiasan kue seperti karakter hero favorit anak, dan tulisan manis di atasnya.
Buat Sobat Pintar yang belum pernah memesan kue ulang tahun custom, kami akan memberikan tips cara memilih kue ulang tahun untuk kalian.
Tips Memilih Kue Ulang Tahun Anak
- Jenis Kue Ulang Tahun
Jenis Kue ulang tahun ini ada banyak, seperti sponge cake, butter cake, chiffon cake, rainbow cake, dan masih banyak lainnya.
Karena kue ini akan diberikan untuk anak-anak, maka Sobat Pintar setidaknya harus memilih jenis kue yang sangat diminati oleh anak-anak. Seperti cheese cake, kue coklat, rainbow cake, merupakan jenis kue yang sangat disukai oleh anak-anak.
Tapi, alangkah lebih baik jika Sobat Pintar sudah mengetahui jenis kue yang disukai oleh anak Sobat Pintar dan memesan jenis kue tersebut. Dijamin anak Sobat Pintar akan sangat bahagia.
- Warna Utama Kue
Selanjutnya adalah warna utama pada kue. Jika Sobat Pintar memiliki anak perempuan, mungkin warna pink atau warna-warna pastel sangat cocok untuk mereka. Tapi, jika Sobat Pintar memiliki anak laki-laki, warna gelap seperti coklat, merah, dan biru sangat cocok.
Tetapi, jika anak Sobat Pintar sudah memiliki warna favorit tertentu, misal warna merah. Mungkin kue ulang tahun dengan nuansa warna merah seperti red velvet cake menjadi pilihan yang tepat.
- Hobi dan Kegemaran Anak
Setiap anak-anak memiliki hobi dan kegemaran masing-masing. Entah itu olahraga, musik, film, dan lain sebagainya.
Biasanya, untuk anak-anak perempuan mereka cenderung menyukai karakter kartun barbie. Jadi, Sobat Pintar bisa memesan kue ulang tahun dengan nuansa kartun Barbie dengan gambar karakter di atas kuenya.
Namun, jika anak tersebut ternyata sangat menyukai olahraga tertentu, misal seperti baseball, Sobat Pintar dapat memesan kue dengan nuansa lapangan baseball atau dengan hiasan bola-bola baseball.
- Cita-Cita Anak
Anak Sobat Pintar memiliki cita-cita sebagai dokter atau polisi? Jika ada, dekorasi kue ulang tahun dengan profesi cita-cita anak Sobat Pintar menjadi pilihan yang tepat.
Dengan begitu, anak Sobat Pintar dapat merasa terinspirasi untuk mengejar cita-cita mereka dan Sobat Pintar sebagai orang tua menunjukkan rasa suportif kepada sang anak juga.
Baca juga: Penasaran, Berapa sih Gaji Tukang Parkir Pesawat
- Makanan Kesukaan
Selanjutnya adalah makanan kesukaan. Biasanya kue ulang tahun akan menggunakan makanan-makanan manis seperti coklat dan buah. Pada umumnya, akan menggunakan strawberry dan coklat saja. Tapi, Sobat Pintar bisa menambahkan buah-buahan lainnya seperti kiwi, buah berry, dan lain-lainnya.
Pilihlah makanan yang paling disukai anak-anak Sobat Pintar. Jangan sampai ketika Sobat Pintar memesan kue tersebut malah memberikan makanan yang paling tidak disukainya, seperti kue jahe. Nantinya, anak Sobat Pintar akan merasa bete saat pesta ulang tahun.
- Hindari Memesan Kue yang Membuat Anak Alergi
Beberapa anak-anak memiliki alergi yang berbeda-beda, seperti alergi susu, kacang, telur atau gluten. Jadi, pastikan Sobat Pintar memesan kue yang tidak menggunakan salah satu penyebab alergi muncul, jika tidak alergi pada anak akan muncul dan membuat birthday party-nya menjadi rusak.
- Ukuran Kue Ulang Tahun
Terakhir adalah memilih ukuran kue. Ketahuilah berapa tamu yang akan mengunjungi pesta ulang tahun anak Sobat Pintar dan sesuaikan ukuran kue dengan porsi yang cukup. Berikut rata-rata ukuran kue ulang tahun:
- Diameter 10 centimeter
Ukuran kue ini sangat cocok untuk pesta ulang tahun keluarga karena memiliki ukuran yang kecil. Biasanya, harga pasaran untuk kue ulang tahun dengan diameter 10cm ini berkisar di bawah 100 ribu rupiah.
- Diameter 20 Centimeter
Kue ini memiliki ukuran yang sedang dapat dapat dibagikan kepada tetangga atau teman-teman anak. Kisaran harga kue berukuran ini antara 100 ribu rupiah hingga 300 ribu rupiah.
- Diameter 30 Centimeter
Berukuran ini sangat cocok jika ingin mengadakan pesta ulang tahun anak dirumah maupun di cafe. Kue ini dapat dibagikan ke seluruh tamu-tamu yang datang menghadiri pesta. Karena memiliki ukuran yang besar, rata-rata harga jual kue ini berkisar di harga 200 ribu hingga 500 ribu.
Jadi itulah tips memilih kue anak. Tapi, jika Sobat Pintar memiliki dana terbatas untuk membeli kue dan berencana untuk membuat kue, Kredit Pintar punya nih resep ciamik untuk kamu.
Cara Buat Kue Ulang Tahun Anak
Kali ini, Kredit Pintar akan membagikan resep red velvet cake untuk Sobat Pintar. Cara buatnya mudah, kok. Simak penjelasan lengkapnya disini, ya!
Bahan-bahan red velvet cake:
- 250 gram tepung terigu
- 1/2 sdt baking soda
- 1 sdt baking powder
- 1/2 sdt garam
- 2 sdm bubuk coklat
- 1 sdt ekstra vanila
- 125 gram gula kastor
- 200 ml minyak
- 2 butir telur ayam
- 200 ml buttermilk
- 3/4-1 sdm pewarna makanan merah
- 1 sdt cuka
Bahan untuk krim:
- 250 gram krim keju
- 60 gram unsalted butter
- 110 gram gula
- 1/2 sdt bubuk vanili
Buttermilk:
- 200 ml susu cair
- 2 sdm air perasan lemon
- Campur dan aduk rata keduanya dan diamkan selama 30 menit
Cara membuat red velvet cake:
- Panaskan oven dengan suhu sekitar 170 derajat Celcius. Siapkan loyang berukuran 26 cm, lalu olesi loyang tersebut dengan margarin dan lapisi dengan baking paper.
- Campur semua bahan menjadi satu, tepung terigu, baking soda, baking powder, garam, coklat bubuk, dan vanili.
- Masukkan gula, minyak masak, dan telur ayam dalam satu wadah. Aduk bahan-bahan tersebut hingga merata, kemudian masukkan buttermilk dan pewarna makanan merah dan aduk rata. Masukkan campuran tepung secara bertahap dan aduk adonan tepung hingga merata. Jangan lupa tambahkan cuka dan aduk kembali.
- Masukkan bahan tersebut ke dalam loyang. Hentakkan sebelum dimasukkan ke dalam oven. Panggang adonan tersebut selama 35-40 menit.
- Frosting, masukkan semua bahan frosting lalu kocok adonan tersebut hingga lembut. Masukkan ke kulkas sebelum digunakan.
- finishing , belah kue menjadi dua, potong pinggirannya sedikit. Hancurkan potongan cake untuk topping cake dan kemudian sisihkan. Ambil sepotong kue dan olesi dengan bahan frosting. Tumpuk dengan kue sebelumnya satunya dan olesi dengan bahan frosting. Taburi atasnya dengan remahan cake.
Mudah bukan cara buat kue ulang tahun red velvet untuk anak? Semoga resep ini dapat memberikan inspirasi untuk Sobat Pintar.Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi dan tips lain yang bermanfaat.