7 Alasan Kenapa Kartu ATM Mandiri Tidak Bisa Digunakan dan Cara Mengatasinya

15 Oct 2024 by Laruan, Last edit: 15 Oct 2024

Salah satu permasalahan yang bisa jadi pernah dialami oleh nasabah Mandiri adalah kartu atm yang tiba-tiba tidak bisa digunakan. Penyebab kenapa kartu ATM Mandiri tidak bisa digunakan ternyata tidak terbatas pada satu hal saja. Umumnya, bisa terjadi karena status kartu yang pasif atau karena sudah melebihi transaksi maksimal. 

Jika Anda secara kebetulan sedang mengalami masalah ini, janganlah langsung panik. Di bawah ini, akan ada penjelasan terkait 7 penyebab ATM Mandiri tidak bisa digunakan serta cara mengatasinya. Mari simak!

Baca juga: Apa Itu ATM? Cermati Fungsi Dan Manfaatnya

Penyebab Kenapa Kartu ATM Mandiri Tidak Bisa Digunakan

Penyebab yang umumnya terjadi kenapa kartu ATM Mandiri tidak bisa digunakan adalah lantaran masih menggunakan magnetic stripe. Padahal, sekarang ini, hampir semua bank di Indonesia sudah mengganti kartu ATMnya berbasis chip. Ini sesuai dengan arahan yang diberikan oleh Bank Indonesia. 

Tetapi, jika Anda sudah mengganti kartu Anda dan mengalami kendala tidak bisa menggunakan kartu, bisa jadi ada penyebab lainnya yang patut untuk dicari tahu. Beberapa diantaranya bisa Anda simak dalam rangkuman berikut ini.

  1. Status Kartu ATM Pasif/Dormant

Kartu ATM Mandiri yang berada dalam status pasif atau dormant tidak akan bisa digunakan oleh nasabahnya untuk bertransaksi. Hal ini bisa terjadi jika nasabah tidak menggunakan kartu tersebut untuk bertransaksi selama beberapa bulan berturut-turut.

Bila hal ini terjadi pada Anda, maka Anda hanya perlu untuk mengaktifkannya kembali. Caranya dengan mendatangi cabang Mandiri terdekat dan meminta bantuan customer service untuk mengaktifkan lagi kartu Anda. 

  1. Kartu ATM Mandiri Rusak

Penyebab berikutnya kenapa kartu ATM Mandiri tidak bisa digunakan adalah karena kondisi kartu ATM yang rusak. Kartu ATM tidak hanya memiliki batas berlaku atau kadaluwarsa saja, tetapi juga bisa mengalami kerusakan. 

Terutama jika kerusakan terjadi pada bagian chip sehingga mesin tidak mampu membaca kartu tersebut. Tidak jarang juga, kartu yang kotor juga bisa menghalangi terbacanya chip kartu ATM. Oleh karena itu, Anda harus memastikan dulu jika kartu ATM Mandiri dalam keadaan bersih dan tidak mengalami kerusakan apa pun.

  1. Adanya Aktivitas Mencurigakan yang Terdeteksi Bank

Selain 2 hal di atas, adanya aktivitas mencurigakan yang terdeteksi oleh bank juga bisa membuat kartu ATM Mandiri tidak bisa digunakan. Misalnya saja, ketika terjadi transaksi penarikan dalam jumlah besar sekaligus. Atau ketika ada transaksi kecil yang dilakukan terus menerus.

Apabila hal tersebut terjadi, pihak bank biasanya akan melakukan pemblokiran sementara. Hal ini guna menghindari adanya tindakan kejahatan yang dilakukan pihak tak bertanggung jawab. Tetapi, jika transaksi itu benar Anda lakukan dan bukanlah kesalahan orang lain, Anda bisa menghubungi pihak bank. Nantinya, pihak bank akan membantu mengaktifkan kartu Anda kembali dengan meminta konfirmasi data diri Anda. 

Baca juga: Biaya Tarik Tunai ATM Link? Ini Lengkapnya

  1. Terjadi Masalah Teknis pada Mesin ATM

Penyebab kenapa kartu ATM Mandiri tidak bisa digunakan juga bisa saja terjadi karena masalah teknis. Masalah teknis yang dimaksud ini adalah berkaitan dengan mesin ATM atau mesin EDC. Hal ini mungkin saja terjadi ketika Anda berbelanja menggunakan kartu ATM Mandiri namun mesin gagal untuk memproses transaksi.

Ketika mesin mengalami kendala ini, biasanya layar akan mati saat transaksi sedang diproses. Disamping itu, bisa saja kartu tidak bisa masuk ke dalam mesin saat Anda baru memulai transaksi. Apabila hal ini terjadi pada Anda, maka disarankan untuk mencari mesin ATM lain yang berfungsi secara normal.

  1. Akses Terbatas di Negara Tertentu

Pernahkah Anda mengalami kasus kartu ATM tidak bisa digunakan saat sedang berada di luar negeri? Ini bisa saja terjadi jika negara yang Anda kunjungi tidak mendukung jangkauan kartu ATM Anda.

Keterbatasan akses ini tentu saja akan menyebabkan gagalnya transaksi yang Anda lakukan. Untuk menghindari hal ini, Anda harus memastikan terlebih dulu sebelum berangkat ke luar negeri. Pastikan jika negara yang Anda tuju bisa mendukung penggunaan kartu ATM yang Anda miliki. 

  1. Saldo ATM Tidak Mencukupi

Sebelum melakukan transaksi seperti pembayaran tagihan, nasabah selalu disarankan untuk mengecek nominal saldo yang tersisa di kartu ATM. Ini karena saldo ATM yang tidak cukup juga bisa menjadi penyebab kenapa kartu ATM Mandiri tidak bisa digunakan. 

Saldo yang tidak cukup pastinya akan membuat transaksi yang berlangsung gagal secara otomatis. Apabila sudah terlanjur seperti itu, Anda bisa lakukan pengisian melalui setor tunai atau transfer bank guna menyelesaikan transaksi yang sebelumnya gagal.

  1. Melebihi Batas Transaksi Maksimal

Satu lagi masalah yang bisa menyebabkan kartu ATM Mandiri tidak bisa digunakan. Hal ini bisa terjadi saat batas maksimal transaksi sudah tercapai. Jadi, saat nilai pengeluaran sudah mencapai batas maksimal harian yang ditentukan bank, maka nasabah tidak lagi bisa melakukan transaksi.

Peraturan ini ditetapkan oleh bank untuk mencegah kejahatan yang bisa saja terjadi. Selain itu, batasan maksimal yang ditentukan juga dengan mempertimbangkan agar tidak sampai mengganggu dana sehari-hari nasabah.

Baca juga: Cara Melakukan Tarik Tunai Kartu Kredit di ATM

Cara Mengatasi Masalah Kartu ATM Mandiri Tidak Bisa Digunakan

Jika Anda menemui masalah-masalah seperti yang dijelaskan di atas, ada beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasinya. Terutama jika kartu ATM Mandiri Anda berada dalam status dormant, mengalami pemblokiran sementara, atau mengalami kerusakan. Berikut ini adalah langkah-langkah yang bisa Anda ambil untuk mengatasi penyebab tersebut.

Datangi Kantor Cabang Mandiri Terdekat

Pertama-tama, untuk mengatasi penyebab kenapa kartu ATM Mandiri tidak bisa digunakan, Anda bisa mendatangi kantor Mandiri terdekat. Jangan lupa pula untuk membawa dokumen-dokumen identitas diri. Seperti, Kartu Tanda Penduduk (KTP) serta membawa kartu ATM Anda.

Ambil Antrean dan Jelaskan Kendala yang dialami

Ketika sudah tiba di kantor cabang, segera ambil nomor antrean. Kemudian, tunggu hingga nomor Anda dipanggil. Untuk urusan ini, biasanya Anda akan diarahkan ke pihak customer service. Jelaskanlah kendala terkait dengan ATM Anda yang tidak bisa digunakan.

Customer Service Akan Memproses Keluhan

Pihak customer service dalam hal ini akan memproses kendala yang Anda alami. Misalnya, dengan mengaktifkan lagi kartu ATM, membuka blokir kartu ATM, atau mengganti kartu ATM yang baru. Jika masalah sudah terselesaikan, Anda bisa kembali bertransaksi dengan nyaman kembali.

Baca juga: Yuk, Cari Tahu Manfaat Poin KP!

Jadi, itulah 7 penyebab yang sering terjadi kenapa kartu ATM Mandiri tidak bisa digunakan. Tidak perlu khawatir ataupun panik saat mengalami hal tersebut. Anda bisa hubungi call center dari bank Mandiri atau mendatangi kantor cabang terdekat dari tempat tinggal Anda.

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
15 Oct 2024
mobile-close
Pinjam kilat 50 juta!Download