Jas Hujan Terbaik untuk Berbagai Tujuan

05 Mar 2022 by Laruan, Last edit: 18 Mar 2022

Di negara yang musim hujannya panjang, seperti Indonesia, jas hujan terbaik sangat dibutuhkan. Apalagi, ada banyak masyarakat Indonesia yang merupakan pengendara sepeda motor. Pemilihan jas hujan yang benar-benar bagus dan anti rembes sangatlah penting.

Di luar sana, ada banyak jas hujan yang dijual dengan harga sangat murah. Sayangnya, banyak jas hujan yang harganya murah ternyata tidak awet dan mudah sobek. Sobat Pintar tentu ingin jas hujan yang kualitasnya lebih bagus agar bisa tetap awet dan tidak gampang rusak meskipun sering dipakai.

Baca juga: Harga Motor KLX 2022 Versi 150 dan 250

Tips Sederhana Agar Jas Hujan Tetap Awet | Suzuki Indonesia

Pilihan Jas Hujan Terbaik untuk Touring Motor

Pertimbangkan untuk berinvestasi di jas hujan yang kualitasnya lebih tinggi. Disebut sebagai investasi karena harganya bisa jadi sedikit lebih mahal dibandingkan dengan jas hujan biasa. Tapi kualitasnya sangat bagus sehingga Sobat Pintar tidak perlu menggantinya untuk waktu yang lama.

  1. Axio

Selain kualitasnya yang bagus, jas hujan yang satu ini juga punya desain yang menarik dan stylish. Bahan pembuatan jas hujan ini sangat ringan, halus, dan kokoh. Ada dua lapisan yang digunakan dalam pembuatan jas hujan Axio. Bagian dalamnya berupa jaring-jaring.

Sedangkan bagian luarnya dibuat dari bahan taslan yang windproof dan waterproof. Ada kantong di bagian luar jas hujan dan ada lapisan spotlight yang dirancang agar jas hujan terbaik ini bisa memantulkan cahaya. Harga Axio berkisar antara 105 hingga 705 ribu Rupiah.

  1. Eiger

Anda pasti sudah sangat familiar dengan Eiger. Eiger merupakan merk lokal yang diakui secara internasional. Brand ini menawarkan jas hujan yang kualitasnya tinggi dan tentunya waterproof. Dengan begitu, tubuh Sobat Pintar akan tetap kering setelah berkendara di bawah hujan lebat.

Eiger sebenarnya merupakan penyedia perlengkapan untuk mendaki gunung. Itulah sebabnya semua peralatan yang disediakan, termasuk jas hujan terbaik, mempunyai kualitas yang tidak perlu Sobat Pintar ragukan lagi. Jas hujan dari Eiger bisa Sobat Pintar beli dengan harga mulai dari 280 ribu Rupiah.

  1. The North Face

Penyedia perlengkapan outdoor, The North Face, juga menawarkan jas hujan yang kualitasnya bagus. The North Face sendiri adalah brand dari Amerika Serikat yang umurnya sudah setengah abad. Jas hujan dari The North Face punya kualitas yang sudah teruji.

Bahan yang dipakai untuk membuat jas hujan cukup tebal tapi tidak membuatnya terasa berat. Fitur windproof dan waterproofnya membuat jas hujan ini sangat cocok untuk dipakai oleh para pengendara motor. Harganya cukup terjangkau, sekitar 185 sampai 450 ribu Rupiah saja.

Jual Jas Hujan Pria Wanita Kekinian Keren Original Berkualitas - Silver -  Kota Malang - ZulMarket | Tokopedia

Baca juga: Harga Motor Ninja, Kelebihan, dan Kekurangannya

Rekomendasi Jas Hujan Terbaik Khusus Wanita

Kalau mantel hujan yang sebelumnya adalah yang terbaik untuk para pengendara motor, rekomendasi di bawah ini adalah yang terbaik untuk para wanita. Para wanita yang suka memakai rok dan gamis membutuhkan mantel hujan yang cocok untuk digunakan bersama pakaian sehari-hari.

  1. EVA Raincoat

Mantel hujan EVA mempunyai desain yang sangat cantik, cocok bagi para wanita yang ingin memperlihatkan outfit mereka selama musim hujan. Warna yang ditawarkan sangat bervariasi dengan motif yang sangat lucu dan menarik seperti motif binatang maupun motif buah.

Warna dasar mantel hujan EVA adalah transparan. Saat digunakan dibawah hujan, pakaian yang dikenakan di bawah mantel ini akan tetap terlihat tapi terhindar dari basah. Harga jas hujan terbaik untuk wanita ini sangat terjangkau, mulai dari 24 ribu Rupiah saja.

  1. Tripper Raincoat

Tripper menawarkan mantel hujan gamis dengan desain yang bagus untuk para Muslimah Indonesia. Mantel hujan ini mempunyai double protection menggunakan perekat velcro dan resleting di bagian dada. Tudung yang ditambahkan bisa melindungi bagian kepala dan leher dengan menyeluruh.

Ukuran panjang badan mantel hujan ini mencapai 140 cm dengan lingkar dada juga 140 cm. Dengan ukurannya yang jumbo ini, mantel hujan Tripper cocok untuk digunakan oleh para wanita yang ingin melindungi baju gamis mereka dari air hujan. Harganya sekitar 100 ribu Rupiah saja.

  1. Salsa jas hujan terbaik setelan

Kalau Sobat Pintar ingin bergerak dengan lebih bebas saat memakai mantel hujan, Salsa menyediakan satu stel mantel hujan yang terdiri dari rok dan jaket. Belahan rok bisa diatur sesuai dengan kebutuhan Anda. Bahan pembuatan mantel hujan ini adalah PVC semi karet

Panjang jaket mantel hujan ini adalah 75 cm dengan lebar dada mencapai 64 cm. Sedangkan ukuran panjang roknya sekitar 90 cm. Ada belahan dengan ketinggian 65 cm pada bagian roknya. Sobat Pintar bisa mengatur ketinggian belahan ini dengan menggunakan kancing.

Penemuan yang Mengubah Dunia: Jas Hujan, dari Jerami hingga Plastik Halaman  all - Kompas.com

Baca juga: Harga Motor Vespa Matic dan Kelebihan

Merk Mantel Hujan Terbaik untuk Anak

Anak-anak sangat suka bermain di bawah hujan. Sobat Pintar bisa tetap memperbolehkan anak-anak bermain di bawah hujan selama mereka memakai salah satu jas hujan terbaik yang ada dalam daftar di bawah ini. Siapkan mantel hujan yang bisa melindungi anak dari bahaya air hujan.

  1. Caperlan Decathlon Ponco

Mantel hujan yang satu ini mempunyai desain yang keren meskipun minimalis. Bentuknya yang overcoat mampu melindungi anak hingga bagian kaki di bawah lutut. Ada tudung yang dilengkapi dengan pelindung mata sehingga kepala dan wajah anak bisa terlindung dari hujan.

Bagian belakang mantel hujan dilengkapi dengan tulisan Caperlan. Tulisan tersebut akan terlihat menyala saat keadaan di sekeliling mulai gelap. Harga jas hujan terbaik ini bervariasi, mulai dari 90 ribuan hingga di atas 100 ribu Rupiah.

  1. Freemir Unicorn Raincoat

Mantel hujan dari Freemir ini dibuat dengan menggunakan bahan khusus yang kualitasnya tinggi. Dengan bahan pembuatan yang bagus, mantel hujan anak ini jadi lebih ringan tapi tetap tahan lama, dan tentu saja tahan air hujan. Bahan pembuatannya juga membuat mantel ini tidak berbau.

Desain yang dimiliki oleh mantel hujan anak ini mampu melindungi tas sekolah yang dibawa oleh anak-anak. Dengan begitu, anak-anak bisa membawa tas ke sekolah dengan aman tanpa terkena air hujan. Harga mantel hujan anak dari Freemir ini adalah sekitar 135 ribu Rupiah.

  1. Tiger Head Spongebob Ponco

Pilihan jas hujan terbaik berikutnya adalah ponco spongebob yang mempunyai desain standout. Detail gambar yang dibawanya sangat menarik dan playful, cocok untuk anak-anak. Pilihan warna yang bervariasi memungkinkan anak-anak untuk memilih salah satu yang paling disukainya.

Harga mantel hujan dengan gambar Spongebob yang menarik dan lucu ini bervariasi, tergantung dimana Sobat Pintar membelinya. Tapi kisaran harganya adalah sekitar 60 ribu Rupiah.

Pilih Jas Hujan Dengan Warna Mencolok Justru Banyak Manfaat

Baca juga: Langkah-Langkah Pengembangan Ide dan Peluang Usaha Meliputi?

Dapatkan Mantel Hujan Berkualitas dengan Kredit Pintar

Sesuai dengan informasi di atas, membeli mantel hujan yang berkualitas adalah seperti berinvestasi. Sobat Pintar perlu menyiapkan cukup dana untuk mendapatkan mantel hujan yang kualitasnya bagus. Dapatkan dana pinjaman dengan mudah melalui aplikasi Kredit Pintar.

Kredit Pintar merupakan aplikasi keuangan yang bisa menjadi solusi terbaik dan aman bagi masyarakat Indonesia. Dapatkan aplikasinya secara gratis di Play Store dan gunakan dana yang dibutuhkan untuk membeli jas hujan terbaik yang akan melindungi Sobat Pintar dan keluarga selama musim hujan. Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya. 

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
18 Mar 2022
mobile-close
Pinjam kilat 50 juta!Download