Ini 6 Ide Jualan Online Modal Kecil di Tahun Ini!

12 Oct 2022 by Kredit Pintar., Last edit: 12 Oct 2022

Banyak sekali dari kita yang ingin memulai bisnis atau usaha tapi hanya sedikit yang mengambil langkah awal karena kebanyakan dari mereka tidak memiliki modal yang besar. Pada artikel ini akan mengupas tentang ide jualan online modal kecil yang bisa kalian coba di rumah.

IMG_256

Alasan mengapa orang-orang ragu memulai bisnis adalah karena modal yang kurang. Tidak bisa dipungkiri juga bahwa untuk memulai bisnis membutuhkan modal yang cukup besar. Hal tersebut dibutuhkan untuk menyewa tempat, mempromosikan produk, modal awal untuk berjualan bisa jauh dari perkiraan.

Saat ini menjamur bisnis online karena berkembangnya teknologi. Bisnis online merupakan bisnis yang bisa dijalankan di rumah dan mengeluarkan modal yang lebih kecil dari bisnis offline.

Bisnis offline mengharuskanmu menyewa toko, sedangkan bisnis online tidak. Bisnis online memanfaatkan sosial media dan marketplace yang jumlahnya beragam untuk mempromosikan dan menawarkan produk.

Baca juga: 10 Ide Jualan 1000an yang Banyak Untung dan Dijamin Laris

Ide jualan online modal kecil bisa kalian coba ini dapat menghasilkan pundi-pundi rupiah yang lumayan lho. Berikut kami sajikan beberapa ide jualan online modal kecil :

  1. Bisnis Pakaian

Bisnis pakaian merupakan salah satu bisnis yang tidak pernah sepi peminat. Semua orang membutuhkan berbagai macam jenis pakaian, oleh karena itu bisnis ini bisa jadi ide jualan online yang menguntungkan.

Keunggulan berbelanja pakaian secara online yakni lebih menghemat waktu dan tenaga. Produk yang ditawarkan juga lebih banyak, dari pakaian formal, kaos santai hingga aksesoris pakaian.

Selain itu munculnya trend fashion week mengakibatkan banyak outfit yang dicari kalangan muda, yang notabenenya melek internet. Bisnis pakaian ini semakin ramai peminat akan bagus jika dicoba.

IMG_256

Bisnis pakaian secara online juga dapat menjangkau target audiens yang luas. Melalui media sosial Instagram dan Tiktok, kalian bisa mendapatkan penghasilan dengan berjualan di situs tersebut.

Bisnis pakaian yang sedang hits lainnya adalah bisnis pakaian bekas atau thrifting. Penjual bisa membeli banyak pakaian murah dengan harga murah agar dijual kembali. Sehingga bisnis ini bisa dikategorikan ide jualan online modal kecil.

  1. Bisnis Alat Kesehatan

Maraknya wabah Covid-19 di seluruh dunia menyebabkan masyarakat untuk memenuhi protokol kesehatan yang ditetapkan pemerintah. Kebutuhan akan alat kesehatan seperti hand sanitizer, disinfectant, masker dan lainnya terus meningkat.

Hal ini bisa kalian jadikan ide jualan online. Kalian bisa menjual masker dengan berbagai macam jenis agar mencapai target pasar yang lebih luas.

Selain itu kalian juga bisa menjual produk lain seperti paket pencegahan corona yang berisi starter kit. Ide jualan online ini tidak membutuhkan modal besar karena barang-barangnya bisa kalian beli begitu ada pesanan masuk.

Baca juga: Jangan Sampai Salah! Ini Cara Menentukan Harga Jual

  1. Bisnis Skincare

Ide jualan online modal kecil berikutnya adalah menjual skincare. Bisnis ini sedang naik daun beberapa tahun terakhir seiring meningkatnya tren merawat wajah yang lebih baik.

Ketertarikan masyarakat terhadap skincare dikarenakan mereka ingin memiliki kulit yang sehat dan juga glowing. Jika ditekuni dengan serius dan dibarengi dengan promosi kreatif melalui sosial media, maka produk yang kalian tawarkan bisa terjual laris.

IMG_256

Kalian tidak harus memiliki brand skincare sendiri, akan tetapi kalian bisa menjadi reseller atau dropshipper suatu brand. Kalian bisa memulainya dengan menjual skincare yang sedang populer di kalangan masyarakat.

Beberapa jenis skincare yang sedang populer yakni produk yang membawa konsep clean beauty, yakni produk untuk memperbaiki skin barrier dan produk anti-aging.

  1. Bisnis Alat Tulis

Akhir-akhir ini dengan dimulainya tahun pelajaran baru dan juga sudah banyak yang menerapkan pembelajaran tatap muka (PTM) membuat bisnis ini masuk kedalam ide jualan online modal kecil.

Bisnis ini juga memiliki peminat cukup tinggi dari kalangan kantoran karena alat tulis merupakan salah satu alat wajib yang mendukung pekerjaan sehari-hari. Ide jualan online ini modalnya kecil dan tidak merepotkan karena produknya bisa didapat dengan mudah.

Kalian juga tidak perlu takut mempersiapkan stok karena alat tulis sifatnya tahan lama dan tidak mati karena tren. Alat tulis merupakan salah satu ide jualan yang bisa kalian coba dengan modal kecil.

  1. Bisnis Makanan dan Minuman

Ide jualan online modal kecil selanjutnya adalah bisnis makanan dan minumam. Makanan dan minuman akan selalu dibutuhkan oleh orang-orang, sehingga peluang berbisnis disini sangat menjanjikan.

Produk yang bisa kalian tawarkan dapat beranekaragam, dari menjual frozenfood, masakan lokal, sampai dessert box. Jenis makanan yang beranekaragam tersebut menjadikan bisnis ini bisa menjangkau target pasar yang luas.

Menjual kuliner sebagai ide jualan online bisa dianggap lebih mudah dan hemat biaya. Terlebih lagi bisnis ini rumahan, sehingga kalian hanya membutuhkan alat dan bahan saja.

Kelemahan dari bisnis ini adalah banyaknya pesaing yang membuka lapak alias daya saing yang tinggi. Kalian bisa mengatasinya dengan cara membuat inovasi produk sehingga pelanggan tidak cepat menghilang.

Untuk pemasaran kalian bisa menggunakan sosial media seperti Instagram dan Tiktok. Banyak juga umkm yang terdongkrak penjualannya akibat adanya media sosial. Oleh karena itu ide jualan online makanan dan minuman bisa kalian coba.

Baca juga: Harga Kitchen Set Berdasarkan Desain dan Bahannya

  1. Bisnis Peralatan Dapur
IMG_256

Ide jualan online modal kecil kemudian adalah menjual peralatan dapur. Menjual peralatan dapur ini bisa menjadi opsi karena target pasarnya jelas, jadi cocok untuk kalian yang pemula.

Beberapa peralatan dapur yang dicari di marketplace antara lain penanak nasi, blender, panci dan wajan penggorengan. Banyaknya produk yang beranekaragam bisa kalian persempit setelah melakukan riset.

Jika kalian memiliki modal terbatas, lakukan dropship produk. Atau opsi lain bisa menjual produk seperti toples atau kotak makanan lucu.

Selain itu kalian juga bisa menambahkan promosi di video singkat reels atau Tiktok dengan membuat tutorial memasak menggunakan produk yang akan dijual. Hal tersebut akan meningkatkan rasa penasaran pelanggan sehingga kemungkinan menarik pelanggan untuk membeli juga semakin besar.

Demikian beberapa ide jualan online modal kecil yang bisa kalian coba. Selain di marketplace, kalian juga bisa menjual secara online di beberapa media sosial. Dengan melakukan promosi di media sosial diharapkan mampu mendogkrak penjualan produk sehingga menghasilkan keuntungan yang lebih banyak.

Kalian yang usahanya berkembang dan ingin mengembangkan usahanya naik tingkat, kalian bisa melakukan pinjaman di Kredit Pintar. Perusahaan fintech ini memberi kemudahan bagi kalian yang melakukan pinjaman sehingga kalian bisa melebarkan bisnis.

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
12 Oct 2022
mobile-close
Pinjam kilat 50 juta!Download