HP Realme C15 hingga kini masih menjadi salah satu smartphone andalan bagi para pengguna. Bagaimana tidak, HP bertajuk Realme C15 ini membawa sejumlah spesifikasi yang unggul di kelasnya. Apalagi, harga HP Realme C15 sangat terjangkau.
Informasi Harga HP Realme C15
Realme C15 pertama kali diperlihatkan ke permukaan pada 28 Juli 2020 lalu. Smartphone ini dibekali dengan berbagai keunggulan.
Mulai dari empat kamera dengan kemampuan mumpuni, layar lebar, baterai berkapasitas besar, hingga harganya yang ramah di kantong. Smartphone ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp1.3 jutaan hingga Rp1.8 jutaan.
Perbedaan harga ini berdasarkan ruang penyimpanan yang ditawarkannya. Harga Realme C15 RAM 3GB 64GB Seagull Silver Rp1.399.000. Realme C15 RAM 3GB 64GB Marine Blue dibanderol dengan harga Rp1.399.000.
Harga Realme C15 RAM 4GB 64 Rp1.490.000. Realme C15 RAM 4GB 64GB Seagull Silver dibanderol dengan harga Rp1.549.000.
Harga Realm C15 RAM 4GB 128GB Seagull Silver Rp1.700.000. Realme C15 RAM 4GB 128GB Marine Blue dibanderol dengan harga Rp1.819.900.
Kemudian, di setiap negara, smartphone ini juga diperjual belikan dengan harga yang berbeda-beda.
Indonesia (Rp1.350.000), Malaysia (Rp4.55.228), Filipina (Rp1.347.755) dan Vietnam (Rp1.053.027). Untuk mendapatkan Realme C15 ini, kita bisa membelinya secara langsung di toko resminya maupun melalui marketplace.
Harga HP Realme C15 yang ditawarkan ini sesuai dengan bekalan spesifikasinya. Untuk lebih jelasnya, berikut ini spesifikasi Realme C15.
Baca juga: Harga Hp Realme C2 Ramah di Kantong
Body
Spesifikasi pertama kali yang akan kita ulasan pada Realme C15 yakni body. Smartphone ini memperlihatkan bodi yang ideal dan proporsional.
Dengan ukuran dimensinya, smartphone ini memberikan kesan yang nyaman ketika dalam genggaman. Tak hanya itu, ukuran dimensinya yang standar dengan smartphone masa ini, memberikan kemudahan bagi para penggunanya dari segi penyimpanan.
Realme C15 hadir dengan dimensi 164.5 mm x 75.9 mm x 9.8 mm atau setara dengan 6.48 in x 2.99 in x 0.39 in. smartphone ini juga memiliki bobot yang cukup ringan yakni mencapai 209 gram atau setara dengan 7.37 oz.
Pada bagian belakangnya, Realme C15 menggunakan tema Geometric Gradient Design. Temanya ini memberikan konsep seperti berlian yang mengesankan.
Smartphone ini menunjukkan tampilan yang elegan dengan menawarkan dua pilihan warna, yakni Seagull Silver dan Marine Blue. Perihal penempatan posisi tombol maupun port, semuanya terasa sangat sesuai.
Pada bagian kanan Realme C15, terdapat tombol power dan volume. Sedangkan pada bagian kirinya terdapat triple slot SIM Card.
Beralih ke bagian bawahnya, terdapat lubang jack audio 3.5 mm, port micro USB, mikrofon, hingga mono speaker. Realme C15 mengusung berbagai material berkualitas yang membuatnya semakin keren.
Sebut saja glass front, plastic frame, hingga plastic back. Smartphone ini juga mendukung penggunaan Dual SIm (Nano SIM, dual stand by).
Layar
Harga HP Realme C15 sesuai dengan tampilan layar yang diperlihatkannya. Untuk memberikan kesan mendalam pada tampilan visualnya, pihak perusahaan mempercayakan IPS LCD sebagai tipe layarnya.
Seperti yang kita tahu, IPS LCD merupakan teknologi layar yang membuatnya semakin responsif terhadap sentuhan. Selain itu, memberikan gambar yang jelas dan jernih.
Kemampuan tipe layarnya ini semakin lengkap dengan layar lebar dan lapang berukuran 6.5 inci, 102.0 cm2. Layarnya yang lega terbukti nyata dengan rasio layar ke body mencapai ~81.7%.
Dengan ukuran layar yang sangat mengundung setiap penggunaan smartphone, tentunya memberikan kepuasan tersendiri bagi para pengguna. Mulai dari bermain game, streaming, nonton film, dan lain sebagainya.
Realme C15 juga mendukung resolusi layar yang cukup tinggi, yakni 720 x 1600 piksel, 20:9 ratio dengan density layar ~270 ppi. Tak lupa pula dibenamkannya lapisan pelindung layar berupa Corning Gorilla Glass.
Berkat lapisan pelindungnya inilah, HP Realme C15 lebih aman dari benturan benda keras. Dengan begitu, meminimalisir terjadi masalah pada layarnya, seperti baret hingga retak.
Dapur Pacu
Harga HP Realme C15 bisa menjadi pertimbangan bagi para penggemar game. Terutama bagi yang saat ini tengah mencari smartphone handal dengan harga terjangkau.
Realme C15 menggunakan Operating System atau OS Android 10, Realme UI. Pihak perusahaan telah mempercayakan Mediatek MT6765G Helio G35 (12nm) sebagai chipsetnya.
Chipsetnya ini akan bersanding dengan CPU yang dapat menghasilkan kecepatan Octa core (4×2.3 GHz Cortex-A53 & 4×1.8 Ghz Cortex-A53). Untuk kemampuan grafisnya, Realme C15 mendapatkan dukungan GPU PowerVR GE8320.
HP Realme C15 cocok sebagai salah satu rekomendasi smartphone gaming karena memiliki layar yang luas dan baterai besar. Selain itu, dapur pacunya juga memiliki kemampuan cukup tangguh di kelasnya.
Chipset gaming Helio G35 yang dibawa oleh Realme C15 ini mampu menghasilkan kinerja yang cukup kencang dengan clock speed mencapai 2,3 GHz. Prosesornya mendapatkan dukungan dari teknologi MediaTek HyperEngine, sehingga mampu meminimalisir terjadinya peningkatan suhu perangkat.
Dengan kata lain, ketika menggunakan smartphone ini untuk bermain game tidak perlu khawatir overheat atau cepat panas yang dapat mempengaruhi performanya.
Baca juga: Realme GT 2 Pro: Smartphone Flagship Premium
Memori
HP Realme C15 menawarkan berbagai macam pilihan memori yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan penggunanya. Masing-masing memori yang ditawarkannya mulai dari 32GB 3GB RAM, 64GB 3GB RAM, 64GB 4GB RAM, 128GB 4GB RAM.
Memorinya ini tergolong besar untuk smartphone di kelas entry level. Para penggunanya juga mendapatkan kemudahan ketika menyimpan video, foto, aplikasi, game, maupun file-file berharga lainnya.
Kamera
Harga HP Realme C15 tidak akan mengecewakan setelah kita melihat bekalan kameranya. Realme C15 hadir dengan empat kamera belakang yang berjajar rapi pada bagian belakangnya.
Masing-masing kamera tersebut memiliki resolusi 13MP + 8MP + 2MP + 2MP. Kemampuan kameranya ini semakin meningkat dengan dukungan fitur seperti panorama, HDR dan LED flash.
Pada bagian depannya, terdapat satu kamera selfie dengan resolusi 8MP. Sama halnya dengan kamera belakangnya, kamera depannya juga mendapatkan dukungan fitur panorama dan HDR.
Berbicara soal kemampuan kamera Realme C15 tidak perlu kita pertanyakan lagi. Pasalnya, smartphone ini mampu mengambil gambar dengan sudut yang luas.
Bahkan, lensa utamanya memiliki kemampuan untuk melakukan zoom optic mencapai 5x. Dengan kemampuan kameranya ini, memungkinkan penggunanya untuk mengambil gambar pada objek yang jauh.
Tidak hanya itu saja, kamera Realme C15 juga dibekali dengan teknologi Super NightScape yang berfungsi untuk pengambilan foto ketika kondisi minim dengan cahaya. Untuk foto maupun video dengan warna yang tajam, kita bisa memanfaatkan fitur Chrome Boost.
Menariknya lagi, smartphone ini sudah mendapatkan fitur Expert Mode yang memungkinkan pengguna untuk merasakan sensasi mengambil gambar dengan menggunakan DSLR.
Baca juga: Realme Narzo 30, Harga dan Spesifikasinya
Baterai
HP Realme C15 memang menawarkan keunggulan dari segi penggunaan yang tahan lama. Pihak perusahaan telah membenamkan baterai besar dengan kapasitas Li Po 6000 mAh non removable.
Dengan baterai besarnya ini, kita tidak perlu khawatir lagi mengisi daya baterai berulang kali. Untuk melengkapi kehebatan baterai besarnya ini, Realme C15 dilengkapi dengan teknologi pengisian daya cepat 18W wired.
Demikianlah informasi seputar spesifikasi dan harga Realme C15. Melihat harga HP Realme C15 dan spesifikasinya, sepertinya pilihan kita jatuh pada smartphone yang tepat.
Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.