Cara Mengobati Bintitan pada Mata dengan Bahan Alami

14 Feb 2022 by Laruan, Last edit: 01 Mar 2022

Bintitan adalah benjolan mirip jerawat yang keberadaannya pada kelopak mata, tentu sangat-sangat mengganggu. Kalau sudah terkena bintitan, harus segera diberi penanganan sebelum bintitan bertambah parah. Kamu bisa menggunakan bahan alami sebagai cara mengobati bintitan yang ada pada kelopak mata.

Mengobati mata bintitan bisa dengan mudah kamu lakukan sendiri di rumah. Biayanya lebih hemat karena menggunakan bahan alami yang dengan mudah dijumpai di rumah.

Baca juga: 6 Penyebab Mata Gatal dan 3 Cara Mengatasinya

Cara Mengobati Bintitan

Kalau bintitan yang ada pada mata kamu masih tergolong ringan, maka bahan alami berikut ini, akan sangat efektif untuk mengobatinya. Bahannya adalah kantong teh hitam.

Kantong teh hitam sangat baik jika digunakan untuk mengurangi pembengkakan pada bintitan. Kandungan flavonoid yang menjadi kandungan dalam kantong teh hitam, bersifat positif untuk mengurangi mata yang membengkak akibat dari adanya bintitan.

Kantong teh hitam juga punya sifat anti bakteri yang akan melawan peradangan yang terjadi karena timbulnya bintitan pada mata.

Namun, jangan sampai menggunakan kantong teh sembarangan. Ini karena tidak semua kantong teh, punya sifat anti bakteri. Ada baiknya menggunakan kantong teh hitam, teh putih, dan bisa juga menggunakan kantong teh hijau.

Bagaimana cara mengobati bintitan menggunakan kantong teh hitam? Caranya cukup sederhana. Kamu hanya perlu menyeduh kantong tehnya terlebih dahulu menggunakan air hangat. Setelah diseduh, diamkan selama 1 menit, lalu angkat kantong tehnya dari cangkir.

Kalau merasa kantong tehnya terlalu panas, kamu bisa mendiamkannya terlebih dahulu, sampai kantong teh terasa tidak terlalu panas lagi. Setelah itu, kamu bisa langsung menempelkan kantong teh hitam tadi ke mata yang terkena bintitan. Diamkan selama 5-10 menit.

Teknik ini, biasa disebut dengan mengompres. Sebagai saran, jangan gunakan kantong teh hitam yang sudah digunakan untuk mengompres mata bintitan. Selalu gunakan kantong teh yang baru. Apa lagi kalau di kedua mata terkena bintitan. Jangan menggunakan kantong teh yang sama untuk mengompres mata, tetapi gunakan kantong teh yang berbeda.

Kalau di rumah tidak ada kantong teh hitam, teh putih, dan kantong teh hijau, harus melakukan apa? Selama bintitan yang ada di mata kamu masih tergolong kecil dan belum parah, kamu bisa menggunakan alat-alat alami lainnya yang masih dengan mudah didapatkan di rumah.

Alat itu adalah kain kompres. Kamu bisa mengompres sendiri mata yang terkena bintitan. Namun, kalau mata bintitan sudah parah, langsung lakukan konsultasi ke dokter rumah sakit terdekat. Bintitan sudah parah, jika terdapat tanda bahaya. Tanda itu adalah ketika terdapat bintitan disertai dengan demam tinggi dan nyeri yang kuat pada area bintitan.

1. Cara Mengobati Bintitan Menggunakan Kain Kompres

Selain menggunakan kantong teh, cara mengobati bintitan yang bisa dilakukan sendiri di rumah adalah dengan menggunakan kain kompres. Bagaimana caranya? Berikut ini adalah pemaparan langkah-langkahnya.

  1. Pertama, lap mata yang terkena bintitan terlebih dahulu. Bisa menggunakan tisu atau bisa juga menggunakan kain kering yang bersih.
  2. Langkah kedua, siapkan baskom yang sudah diisi oleh air hangat. Jangan lupa juga untuk menyediakan kain kompres yang bersih.
  3. Setelah itu, rendam perlahan kain ke dalam baskom. Rendam sampai seluruh bagian kain basah sempurna oleh air hangat.
  4. Kalau kain terasa panas, diamkan selama satu menit terlebih dahulu. Baru setelah itu kamu bisa mulai mengompres mata yang terkena bintitan.
  5. Kalau kedua mata terkena bintitan, disarankan menggunakan dua kain kompres untuk mendapatkan hasil maksimal.
  6. Kamu bisa sambil berbaring saat mengompres mata, agar mata lebih rileks dan kamu bisa lebih merasakan sensasi kain bekerja pada mata.

Nah, itulah langkah-langkah cara mengobati bintitan menggunakan kain kompres. Ada bahan alami lainnya yang bisa digunakan untuk mengobati bintitan yaitu garam. Berikut cara menggunakannya.

2. Cara Mengobati Mata Bintitan Menggunakan Garam

Garam bisa dijadikan sebagai bahan antiseptik alami karena pada garam terkandung magnesium yang terbukti ampuh untuk membunuh bakteri. Berikut ini cara memanfaatkan garam untuk mengobati mata bintitan.

  1. Pertama larutkan garam terlebih dahulu pada baskom yang sudah diisi oleh air hangat.
  2. Setelah itu, celupkan perlahan kain kompres pada air dan mulailah mengompres mata bintitan secara perlahan selama 15 hingga 20 menit.
  3. Lakukan terus sampai bintitan mulai meredah.

Nah, itulah tadi cara mengobati bintitan dengan bahan alami yakni garam. Keberadaan bintitan pada era kelopak mata, memang sangat mengganggu. Selain menyebabkan rasa nyeri, mata bintitan juga mengganggu penampilan kamu. Mata yang bengkak karena bintitan, sangat-sangat merusak penampilan.

Kamu bisa mencegah terjadinya bintitan dengan mengetahui sebab-sebab munculnya bintitan pada mata. Berikut ini adalah penjelasannya.

Baca juga: 9 Cara Menumbuhkan Alis Cantik Secara Alami

Mengapa Mata Bisa Bintitan?

Kalau kamu berpikir, mata akan bintitan akan muncul, kalau keseringan mengintip, maka kamu salah besar. Faktanya, mata bisa bintitan karena disebabkan oleh infeksi dari bakteri yang bernama Staphylococcus Aureus yang di mana bakteri ini akan menyerang kelenjar dalam mata, sehingga muncul benjolan di area kelopak mata.

Bintitan ini mirip bisul kecil dan ketika mata terkena bintitan, maka timbul gejala mata merah, mata berair, dan kelopak mata terasa nyeri dan terjadi pembengkakan. Kalau terjadi gejala seperti ini, kamu harus mencari cara mengobati bintitan yang efektif. Salah satu contohnya bisa menggunakan kantong teh hitam atau menggunakan kain kompres.

Bintitan dapat terjadi karena beberapa faktor. Beberapa faktor utamanya, misalnya karena kebiasaan buruk tidak membersihkan bekas kosmetik yang ada pada mata sebelum tidur. Bekas kosmetik mempermudah berbagai macam bakteri untuk singgah, sehingga bukan tidak mungkin bintitan akan dengan mudah tumbuh.

Selain itu, kebiasaan menggunakan berbagai macam kosmetik yang sudah kadaluarsa dan menggunakan lensa kontak yang sudah tidak steril lagi, dapat memicu terjadinya bintitan pada mata.

Ada juga kebiasaan buruk lainnya yang menyebabkan mata bintitan yaitu sering menyentuh atau menggosok mata saat tangan dalam kondisi kotor. Tangan yang kotor menyimpan banyak sekali bakteri. Kalau kontak dengan area sensitif seperti mata, maka bakteri akan ikut menempel, sehingga bintitan sangat cepat timbul.

Selain dari kebiasaan buruk, ada juga pengaruh dari penyakit lain yang menyebabkan bintitan. Misalnya, penyakit Blefaritis dan Penyakit Rosacea.

Umumnya, bintitan akan sembuh dengan sendirinya selama 7 hingga 21 hari. Namun, kalau kamu tidak tahan dengan waktu sembuh yang lama, kamu bisa mempercepatnya dengan cara mengobati bintitan yang sudah dijelaskan di atas.

Saat mata bintitan, usahakan untuk tidak menggunakan kosmetik pada area mata. Selain itu, jangan memencet bintitan sampai nanah keluar. Itu hanya akan menambah infeksi bintitan pada mata. Usahakan selalu sabar dan tunggu hingga bintitan pecah sampai mengeluarkan nanah dengan sendirinya.

Nah, itulah tadi pembahasan mengenai cara mengobati bintitan pada mata dengan bahan alami. Semoga bermanfaat dan dapat mengurangi bintitan pada mata kamu. Selamat mencoba.

Baca juga: 5 Cara Menjaga Kesehatan Mata Agar Tetap Prima

Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
01 Mar 2022
mobile-close
Pinjam kilat 50 juta!Download