Cara Mengamankan Kontak HP dari Pinjaman Online Ilegal

25 Sep 2023 by kreditpintar, Last edit: 25 Sep 2023

Saat ini, ada banyak pilihan pinjaman online tersedia bagi masyarakat Indonesia. Sayangnya, tidak semua pinjaman online yang beredar sudah resmi, sehingga banyak kasus masyarakat tertipu berbagai modus yang dilakukan oleh pinjaman online ilegal. Salah satu hal yang dinilai merugikan bagi pengguna pinjaman online ilegal adalah teror kontak HP. Dengan adanya fenomena tersebut, pada artikel ini Kredit Pintar akan membagikan cara mengamankan kontak HP dari pinjaman online ilegal. 

cara mengamankan kontak HP dari pinjaman ilegal

Cara Mengamankan Kontak HP dari Pinjaman Online Ilegal

Pinjaman online ilegal beroperasi tanpa adanya pengawasan OJK dan institusi resmi lainnya. Sehingga, hal tersebut berpotensi merugikan pengguna dan tidak jarang pengguna dapat mengalami kerugian material maupun non material. Oleh karenanya, agar terhindar dari ancaman kerugian penggunaan pinjaman online ilegal, kamu dapat menjalankan tips berikut ini.

cara mengamankan kontak HP dari pinjaman ilegal

1. Download Aplikasi Pinjaman Online dari Platform Resmi

Saat membutuhkan pinjaman cepat cair, tak dapat dipungkiri bahwa ada banyak masyarakat yang berpotensi kurang berhati-hati dalam mendownload aplikasi pinjaman. Padahal, keberadaan aplikasi pinjaman yang terdapat pada platform resmi, seperti Play Store maupun AppStore adalah salah satu ciri bahwa aplikasi pinjaman online telah berjalan secara resmi. 

2. Pahami Syarat dan Ketentuan yang Ditampilkan

Syarat dan ketentuan penggunaan aplikasi pinjaman online adalah rangkaian dokumen yang memuat berbagai istilah dalam penggunaan aplikasi pinjaman online. Umumnya, dokumen tersebut juga memuat kewajiban dan hak pengguna dalam penggunaan aplikasi. Oleh karenanya, pinjaman online resmi akan menampilkan rangkaian dokumen tersebut pada awal penggunaan aplikasi.

Namun, hal tersebut tidak dipenuhi oleh pinjaman online ilegal, sehingga pengguna tidak memiliki pengetahuan tentang hak dan kewajibannya secara rinci. Dalam jangka panjang, ketidaktahuan pengguna dapat menjadi senjata bagi penyelenggara pinjaman online ilegal yang dapat menimbulkan kerugian bagi pengguna. 

3. Cari Tahu Reputasi Pinjaman Online yang Digunakan

Dengan banyaknya pinjaman online yang tersedia, tentunya masing-masing dari mereka beromba-lomba untuk memberikan layanan terbaik bagi masyarakat. Oleh karenanya, berbagai institusi kerap memberikan penghargaan tahunan bagi platform pinjaman online resmi sebagai tanda apresiasi atas kontribusinya dalam memfasilitasi kebutuhan pinjaman masyarakat Indonesia. Tentunya, penghargaan tersebut akan menjadi salah satu reputasi yang dipertimbangkan pengguna dalam suatu layanan. Oleh karenanya, semakin baik reputasi yang dimiliki oleh suatu aplikasi pinjaman online, semakin besar kemungkinan bahwa aplikasi pinjaman tersebut adalah aplikasi resmi dan banyak disukai oleh masyarakat Indonesia.

Demikianlah berbagai cara untuk mengamankan kontak HP dari pinjaman online ilegal. 

Pertanyaan Seputar Cara Mengamankan Kontak HP dari Pinjaman Online Ilegal

1. Kapan pinjol ilegal mengakses kontak?

Jika pengguna gagal bayar, pinjol ilegal bisa gunakan kontakmu untuk teror teman-temanmu demi penagihan. Oleh karenanya, jika menerima pesan penagihan, harap berhati-hati dalam menerima pesan dan pastikan untuk tidak klik link apapun dalam pesan tersebut.

2.Apa yg harus dilakukan jika pinjol ilegal sebar data?

Jika kamu telah menjadi korban penyebaran data oleh pinjol ilegal, kamu dapat menghapus data dan cache aplikasi di ponsel atau meng-uninstall aplikasinya langsung. Tindakan ini dapat mengurangi potensi penyebaran lebih luas data pribadi kamu.

3. Berapa lama teror pinjaman online ilegal?

Terdapat beberapa laporan yang menyebutkan bahwa teror dari pinjol ilegal seringkali berlangsung dalam kurun waktu yang relatif singkat, yakni sekitar 1 hingga 2 minggu.

25 Sep 2023
mobile-close
Pinjam kilat 50 juta!Download