Salah satu bank milik pemerintah paling besar di Indonesia tidak lain dan tidak bukan ialah BRI (Bank Rakyat Indonesia). Bank yang lahir di Purwokerto, Jawa Tengah oleh Raden Bei Aria Wirjaatmadja ini dulunya bernama De Poerwokerto Sche Hulp en Spaarbank der Inlandsche Hoofden, yang artinya Bank Bantuan dan Simpanan Milik Kaum Priyayi Purwokerto yang berdiri di 16 Desember 1895.
Kabar baik untuk para pengguna BRI, Anda bisa mengajukan pinjaman uang pada bank kesayangan Anda. KTA BRI atau Kredit BRIGuna bisa menjadi tempat pinjam uang yang tepat untuk Anda yang butuh dana tunai tanpa agunan / jaminan. Bisa juga untuk Anda yang membutuhkan renovasi rumah, biaya Pendidikan, biaya pernikahan, biaya pengobatan, pembelian aset bergerak / tidak bergerak, dan sebagainya.
Keunggulan Kredit Pinjaman Dana Bank BRI
Kredit BRIGuna memiliki berbagai keunggulan menarik untuk Anda, yakni :
- Suku bunga kompetitif.
- Waktu kredit 1 hingga 15 tahun.
- Plafon pinjaman dari Rp 50 juta hingga Rp 1 miliar.
- Pengajuan pinjaman online disertakan dalam asuransi jiwa.
- Ringannya biaya administrasi.
Untuk jumlah pinjaman Rp 10 juta hingga Rp 500 juta dengan lama pinjaman 12 – 24 bulan, akan dikenakan suku bunga sebesar 1,45%. Sedangkan lama pinjaman 36 – 60 bulan akan dikenakan suku bunga 1,54%. Begitupun seterusnya.
Pinjaman bri ini sangat memudahkan diri Anda yang butuh uang cepat tanpa proses yang ribet. Mengajukannya juga mudah, karena pinjaman bri bisa dilakukan secara online dengan administrasi yang mudah.
Pinjaman bri dapat mencairkan pinjaman hanya dalam waktu 7 hari lho! Apalagi dengan bunga efektif yang pastinya akan menguntungkan pinjaman online Anda meski dengan tenor pinjaman yang cukup lama.
Biaya Pengajuan Dana Pinjaman Bank BRI
Bagaimana dengan biaya pengajuan Pinjaman bri? Berikut ulasannya
- Biaya provinsi.
Untuk biaya provinsi akan ditentukan sebesar 1,5% dari jumlah pinjaman nasabah yang telah disetujui.
- Biaya Administrasi.
Untuk biaya administrasi pinjaman bri hanya Rp 100 ribu saja, dan bisa dilakukan secara online.
- Biaya Pelunasan Dipercepat.
Untuk nasabah yang ingin mempercepat pelunasan pinjaman online, maka disesuaikan dengan ketentuan Bank.
- Biaya Keterlambatan Pembayaran.
Bila terdapat keterlambatan pembayaran pinjaman, maka dilakukan kebijakan sesuai syarat dan ketentuan berlaku.
- Biaya Materai.
Pinjaman bri tidak menggunakan biaya materai alias tidak ada.
- Biaya Lainnya.
Terdapat biaya jasa notaris, biaya appraisal sesuai ketentuan dari rekanan.
Persyaratan Mengajukan Pinjaman Dana ke Bank BRI
Pinjaman bri bisa menjadi tempat pinjam uang terbaik versi Anda. Pengajuannya juga mudah dan cepat. Berikut persyaratan pengajuan pinjaman online di BRI :
- Berpenghasilan dengan minimal pendapatan bulanan sebesar Rp 3 juta
- Pemohon berusia minimal 21 tahun dan maksimal 65 tahun hingga masa pelunasan selesai.
- Pemohon menyerahkan identitas sebagai WNI atau identitas sebagai WNA.
- Harus memiliki kartu kredit
Untuk mendaftarkan kartu kredit, Anda perlu mengajukannya dengan persyaratan :
- WNI
- Usia minimal 21 tahun dan maksimal 55 tahun.
- Berpenghasilan minimal Rp 3 juta per bulan.
- Menetap / bekerja di lokasi sekitar KC/KCP berada.
- Memiliki rekening BRI.
Siapkan beberapa dokumen untuk Calon Debitur :
- Copy KTP, KK, dan NPWP.
- Pas foto 4×6.
Siapkan beberapa dokumen penghasilan :
- Slip gaji atau surat keterangan penghasilan.
- SK pengangkatan pertama dan SK terakhir untuk karyawan, bisa juga SK pension.
- Copy rekening tabungan atau giro dalam 3 bulan terakhir.
- Copy laporan keuangan dalam 2 tahun terakhir.
Itulah sekilas informasi mengenai pinjaman bri, tempat pinjam uang yang tepat dan mudah untuk Anda.
Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi dan tips lain yang bermanfaat.