Platform apa yang biasa kamu gunakan untuk bersosialisasi di dunia digital? Whatsapp, Line, atau facebook? Pernahkan kamu mendengar Telegram? Selain untuk bersosialisasi dengan mengirim pesan, Telegram juga punya fitur lain salah satunya untuk menonton film. Bagaimana cara mencari film di Telegram? Simak informasi berikut!
Baca juga: 9 Rekomendasi dan Spesifikasi HP Kamera Terbaik 2022
Fungsi utama telegram adalah untuk berinteraksi dengan mengirim pesan seperti platform messenger pada umumunya. Namun faktanya, aplikasi ini bisa digunakan untuk berbagai hal karena punya banyak fitur menarik di dalamnya.
Telegram – Bebas iklan, dapat digunakan dengan Gratis!
Aplikasi ini diciptakan oleh kakak beradik dari Rusia pada tahun 2013 lalu. Tujuan utama mereka membuat aplikasi ini adalah untuk mempercepat pengiriman pesan dengan menjaga keamanan pesannya. Telegram salah satu aplikasi yang perkembangannya sangat cepat, dan digemari banyak warga net. Selain digunakan untuk pribadi, Telegram dapat digunakan juga untuk keperluan bisnis.
Dari tahun ke tahun, Telegram terus berkembang dari segi fitur dan juga sistemnya. Banyak warga net yang menggemari aplikasi ini. Alasannya cukup mudah, selain fiturnya yang lengkap, aplikasi ini juga dapat diunduh dengan gratis melalui Play Store atau App Store untuk android atau iOS, bahkan PC sekalipun. Namun, dari isu yang beredar aplikasi ini lambat laun akan mulai mencari profit dengan tayangan iklan atau biaya lain yang memungkinkan.
Hingga saat ini aplikasi Telegram masih menjadi pilihan banyak orang untuk sekedar melakukan chat atau bahkan untuk melakukan interaksi bisnis hingga organisasi. Kamu bisa menemukan fitur-fitur hiburan juga di dalamnya loh, salah satunya untuk menonton film secara gratis! Bagaimana cara mencari film di Telegram? Terus simak informasi berikut
Fitur Telegram dimanfaatkan untuk banyak hal
- Dapat diakses pada banyak perangkat
Ini menjadi salah satu keunggulan dari aplikasi Telegram. Karena fungsi utamanya adalah untuk saling bertukar pesan online, maka agar warga net lebih mudah aplikasi ini tersedia di berbagai perangkat. Mulai dari handphone dengan sistem Android dan iOS serta PC/Laptop/Komputer Windows, juga Linux.
Dapat diakses di banyak perangkat dalam waktu yang bersamaan tanpa perlu tersambungkan satu sama lain (tidak perlu aplikasi di handphone aktif untuk bisa mengakses di pc). Hal ini karena telegram menggunakan sistem cloud untuk memudahkan warga net mengakses di berbagai perangkat dengan waktu bersamaan ataupun berbeda sekalipun.
Akses login yang mudah di berbagai perangkat kerap kali dimanfaatkan oleh pengguna bisnis untuk menjadikan telegram sebagai salah satu tempat berinteraksi dengan customer atau reseller karena mereka bisa memiliki admin bisnis dengan mengakses telegram dimanapun dan kapanpun dengan mudah.
- Fitur Channel untuk broadcasting pesan
Keunggulan lain yang dapat ditemukan di aplikasi Telegram adalah fitur channel. Apa itu fitur channel? Fitur ini biasanya digunakan untuk mem-broadcasting informasi atau pesan dalam waktu yang bersamaan pada para pengikut dalam satu channel.
Channel disini diibaratkan seperti grup, namun bedanya antar anggota channel tidak bisa berinteraksi. Para pengikut tidak bisa bertanya atau memberikan informasi, hanya admin channel yang dapat memberikan pesan.
Fitur channel ini biasanya digunakan untuk para pemilik bisnis untuk pemasaran di sosial media, khususnya untuk menyiarkan produk atau layanan baru, serta promosi yang sedang berlangsung. Selain sering digunakan untuk pemilik bisnis, channel juga digunakan untuk menyebarkan film. Cara mencari film di telegram dimulai dengan pencarian channel terlebih dahulu.
Mau mengatur channel eksklusif? Bisa! Caranya mudah saja dengan atur di setting-private sehingga kamu hanya bisa bergabung jika diundang, atau sudah menjadi pelanggan. Mau buat channel untuk public juga bisa, bahkan lebih mudah. Biasanya film-film ini ada di channel public sehingga mudah untuk dicari warga net.
- Kapasitas satu grup hingga 5.000 orang
Jika di platform lain dalam satu grup dibatasi jumlah anggotanya, di Telegram kapasitasnya lebih besar! Telegram jadi pilihan jika kamu ingin membuat sebuah event dengan anggota yang cukup banyak, karena dalam satu grup jumlah anggotanya bisa sampai 5.000 orang!
Kamu bisa menggunakan fitur Super Grup yang disediakan oleh Telegram untuk bisa membuat grup dengan kapasitas besar. Bisa untuk bisnis, pembuatan acara atau bahkan sekedar kumpul alumni sekolah secara masal.
- Fitur Tema bisa disesuaikan dengan keinginan pengguna
Selain fitur-fitur yang memiliki banyak fungsi, telegram juga punya fitur yang buat penggunanya semakin senang. Biasanya platform messenger punya fitur untuk merubah tema aplikasi (warna atau gambar) dan Telegram juga punya fitur menyenangkan yang satu ini.
Ada tema default, Blue, Dark, Day, Night hingga Blue Night. Bahkan jika perangkatmu sedang mengaktifkan fitur dark mode, juga sudah tersambungkan ke aplikasi Telegram. Jika kamu tipe orang yang lebih suka dengan dark mode bisa menggunakan tema berikut.
- Fitur Bot dengan berbagai fungsi
Berbeda dengan platform messenger lainnya, di Telegram terdapat fitur bot yang biasa dijumpai pada platform game. Ya, fitur yang satu ini memang kebanyakan digunakan sebagai media hiburan, tapi jangan salah ternyata fitur bot ini bisa digunakan untuk berbagai macam hal.
Beberapa bot yang bisa digunakan pada Telegram adalah bot translate, pencarian link dan dokumen, dan yang paling unggul adalah bot bermain game. Siapa yang pernah mencoba fitur bot game di Telegram? Atau mungkin mencoba cara mencari film di Telegram dengan fitur bot?
Baca juga: Panduan Singkat Cara Monetisasi YouTube Untuk Pemula
Chanel Film dengan berbagai fiturnya
Sebelum menonton film di Telegram, alangkah baiknya kamu tahu terkait fitur chanel yang digunakan untuk menonton di aplikasi ini. Langkah pertama, kamu harus mendownload dahulu aplikasi Telegram di perangkatmu.
Kamu bisa mencari film yang ingin kamu tonton di pada bagian kolom search di bagian atas Telegram. Nantinya akan muncul banyak channel sesuai dengan judul film yang kamu cari. Bagaimana cara mencari film di Telegram yang unggul? Umumnya kamu bisa memilih channel paling atas setelah selesai pencarian. Biasanya channel tersebut punya paling banyak pengikut dan sudah terjamin kualitas filmnya. Namun tidak bisa dijamin juga kalau channel tersebut mudah untuk diakses. Jika dirasa sulit, sebaiknya pindah ke channel lain yang lebih nyaman untukmu.
Ada beberapa channel yang menyediakan akses menonton secara langsung, namun ada juga yang perlu di download filenya agar bisa ditonton dengan nyaman. Tidak masalah jika memang harus di download karena pada akhirnya file tersebut tidak benar-benar masuk ke perangkatmu.
Jika kamu ingin menyimpan file video tontonan tersebut bisa dilakukan cara ini. Kamu bisa tekan tombol “Titik 3” yang berada di pojok kiri atas dan pilih menu “simpan ke galeri”. Otomatis file tersebut akan masuk ke perangkatmu di bagian file penyimpanan. Cara ini dapat dilakukan untuk semua perangkat, Android, iOS dan juga PC.
Baca juga: Penyebab Gigi Kuning dan Cara Mencegahnya Tanpa Pusing
Cara mencari film di Telegram
Setelah kenal dengan Telegram, ini dia cara mencari film di Telegram yang mudah dan cepat
- Unduh dan buka aplikasi Telegram di perangkatmu (Handphone, Laptop, Komputer, dsbnya). Login ke akunmu jika sudah masuk ke aplikasinya.
- Pada bagian penelusuran di atas layar, klik tombol pencarian dan ketik judul film yang hendak kamu cari.
- Tunggu hingga muncul banyak channel dengan judul film yang muncul di bawah kolom penelusuran.
- Buka salah satu channel yang sesuai dengan judul film yang kamu cari, kemudian klik join atau subscribe untuk bisa menonton filmnya. Jika channel dirasa kurang nyaman, pindah ke channel lainnya yang tersedia di kolom pencarian.
- Sebelum menonton film, unduh file agar bisa menonton dengan lancar.
Mudah bukan, cara mencari film di Telegram! Walaupun gratis dan mudah diakses, namun menonton film di Telegram itu dapat dikatakan sebagai salah satu tindakan menonton film bajakan dan illegal. Semua tindakan tersebut akan jadi tanggung jawab kalian.
Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.