Cara Menanam Bawang Merah di Rumah

09 Jun 2021 by kreditpintar, Last edit: 21 Mar 2022

Ada banyak pilihan ketika ingin menanam di rumah. Selain tanaman hias, Anda juga bisa pilih tanaman bawang merah yang bisa jadi bahan masakan. Buat Anda yang mau mencoba cara menanam bawang merah, dapatkan tipsnya di sini.

Bawang merah merupakan bahan masakan yang cukup populer dan banyak digunakan di Indonesia. Sebagai bumbu, bawang merah bisa diolah menjadi sambal atau dicampur ke masakan. Bisa juga digoreng sebagai taburan di atas makanan yang sudah matang. 

Berdasarkan hal tersebut, tidak ada salahnya jika Anda pelajari cara menanam bawang merah di rumah. Bawang merah membutuhkan suhu yang sejuk dan nyaman tanpa terkena hujan dan kondisi yang lembab. Asalkan bisa merawatnya, siapa pun bisa menanam tanaman bawang. 

Lalu bagaimana cara menanam bawang merah di rumah? Yang perlu Anda ketahui adalah bahwa tanaman bawang merah tidak membutuhkan area yang luas untuk berkembang biak. Selain itu, Anda bisa menerapkan tips praktis untuk menanam bawang yang akan dibahas di artikel ini.

Ladang berukuran sedang atau wadah kecil berisi tanah yang subur bisa dijadikan sarana untuk menumbuhkan bawang merah. Berikut ini adalah beberapa metode yang bisa digunakan untuk mempraktikkan cara menanam bawang merah.

Baca juga: Mengenal Teknik Hidroponik NFT untuk Budidaya Sayur

Cara Menanam Bawang Merah di Polybag atau Halaman Belakang

Untuk menanam di polybag halaman belakang rumah, dibutuhkan alat dan bahan seperti biji bawang merah. Untuk mendapatkannya, Anda bisa beli di toko benih konvensional atau melalui toko daring. 

Anda juga akan membutuhkan baki, grow bag atau polybag, pupuk organik atau kotoran sapi, dan air. Seperti apa langkah-langkahnya? Berikut ulasannya secara bertahap.

1. Siapkan Biji

Rendam biji bawang merah ke dalam air selama seharian penuh. Keringkan dan biarkan di tempat terbuka selama dua hingga tiga hari. Setelah itu, tebarlah benih tersebut ke tanah yang telah diletakkan pada baki.

2. Siapkan Media Tanam

Benih membutuhkan waktu enam hingga delapan minggu untuk bertunas. Sementara itu, sembari menunggu benih mulai bertunas, media untuk menanam bibit bisa disiapkan. Bibit bisa ditanam langsung di halaman belakang atau menggunakan media grow bag atau polybag.

Untuk menutrisi tanaman, dibutuhkan pupuk. Biasanya petani bawang merah akan menggunakan kotoran sapi, urea, dan kalium. Namun, jika ingin menghindari penggunaan bahan kimia, kamu bisa menggantinya dengan pupuk organik.

3. Pantau Bibit pada Baki

Benih pada baki harus disiram secara teratur agar tanah tempat lembab dan benih tumbuh dengan baik. Setelah benih di dalam baki bertunas, pindahkanlah di media tanam yang telah disiapkan pada langkah sebelumnya.

4. Beri Jarak Jika Ditanam Langsung di Tanah

Jika benih akan ditanam secara langsung di pekarangan, Anda harus memastikan tiap bibit ditanam dalam jarak minimal 15 cm satu sama lain. Hal ini dilakukan dengan tujuan agar umbi dari masing-masing bibit memiliki ruang yang cukup untuk tumbuh dan tidak menghalangi pertumbuhan satu sama lain.

5. Memanen

Biasanya, tanaman bawang merah akan tumbuh dalam waktu empat hingga lima bulan. Bagaimana Anda bisa tahu kalau tanaman sudah siap panen? Lihat saja, apakah bagian atas umbi bawang merah mulai menyembul ke permukaan tanah dan daun bawang mulai mengerut.

6. Dibiarkan Selama Beberapa Hari

Sebenarnya, bawang merah yang sudah dipanen bisa segera dikonsumsi dalam keadaan segar. Namun, Anda juga bisa menjemur bawang merah dan membiarkannya selama kurang lebih tiga hari untuk mengurangi kandungan air.

Setelah proses penjemuran selesai, umbi bawang merah dan daunnya siap dipisahkan. Potong daun dengan jarak satu cm dari umbi. Daun bawang yang sudah dikeringkan di bawah sinar matahari juga bisa digunakan untuk memasak.

Cara Menanam Bawang Merah di Rumah

Baca juga: Mau Bisnis Tanaman Hias Daun? Why Not! Simak Tips Berikut!

Cara Menanam Bawang Merah dari Umbi Lama

Selain bisa dikembangbiakkan sejak masih berbentuk benih, bawang merah juga bisa ditanam dari umbi bawang merah yang sudah pernah dipakai. Berikut langkah-langkah cara menanam bawang merah dari umbi lama.

1. Siapkan Media Tanam

Anda bisa memilih untuk menanamnya langsung di dalam tanah atau menggunakan wadah seperti baskom dan pot. Yang harus diperhatikan adalah wadah harus memiliki kedalaman enam inci dengan lebar yang bisa disesuaikan dengan jumlah bawang yang akan ditanam.

2. Tambahkan Tanah

Langkah kedua adalah menambahkan tanah. Isilah wadah dengan tanah yang telah ditambahkan dengan pupuk kandang dan kompos. Berikan sisa ruang sebanyak satu inci di bagian atas wadah.

3. Siapkan Bawang Merah Sisa Memasak

Saat memasak, Anda pasti selalu membuang bagian bawang merah yang berakar. Bagian inilah yang disebut umbi lama dan bisa Anda gunakan untuk menumbuhkan bawang merah yang baru. Pastikan bawangnya masih sehat dan belum kering, jadi masih bisa tumbuh.

4. Menanam Umbi Bawang Merah Sisa

Pada tahap ini, Anda bisa menggali lubang pada tanah. Ukurannya adalah sedalam 5 cm dan tempatkan umbi bawang merah sisa tersebut di dalamnya. Setelah itu, tutup kembali lubang dengan tanah dan siramilah tanah hingga permukaannya menjadi lembab.

Baca juga: 10 Tanaman Hias Yang Sedang Populer Tahun 2022

Cara Menanam Bawang Merah di Rumah

5. Pastikan Tanaman Mendapat Sinar Matahari yang Cukup

Idealnya tanaman bawang merah tersebut perlu berada di bawah sinar matahari selama kurang lebih 6-7 jam sehari. Namun, sebaiknya panasnya tidak berlebihan karena bisa merusak pertumbuhannya. Anda juga perlu memastikan bahwa tanah tetap lembab setiap saat.

Untuk mengetahui lembab atau tidaknya tanah, Anda bisa menyentuh permukaan tanah dengan jari yang kering. Jika tanah terasa kering dan pecah-pecah, Anda bisa menyiramnya kembali dengan air. Tanahnya juga jangan sampai terlalu banyak airnya.

6. Saatnya untuk Panen

Untuk memanen, Anda bisa memanen tanaman bawang merah yang daunnya sudah setinggi tiga inci (7,6 cm). Perlu diketahui bahwa ukuran bawang merah mungkin saja beragam. Bisa juga membiarkannya lebih lama untuk mendapatkan bawang merah yang lebih besar.

Itulah cara menanam bawang merah yang bisa dilakukan tanpa perlu lahan yang terlalu luas. Apakah Anda berminat untuk mencobanya di rumah? Anda bisa menyesuaikan dengan kondisi lahan di rumah, sehingga tanaman bisa tumbuh dengan baik.Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.

Kredit Pintar - pinjaman online yang terdaftar di ojk
21 Mar 2022
mobile-close
Pinjam kilat 50 juta!Download