Banyak orang yang mencari informasi cara bisnis online di Facebook karena berbisnis di media sosial menjanjikan keuntungan yang besar. Pandemi Covid-19 telah mengubah perilaku konsumen, salah satunya adalah lebih senang berbelanja secara online. Kondisi inilah yang banyak dimanfaatkan oleh pelaku usaha.
Tidak bisa dipungkiri kini sudah semakin banyak pebisnis yang mengubah lini bisnisnya dari offline menjadi online. Salah satu media yang terbukti mampu menjangkau banyak lapisan masyarakat ialah Facebook.
Berikut ini tips dan cara bisnis online di Facebook:
- Perbanyak Jumlah Teman di Facebook
Semakin banyak orang yang melihat postingan, maka semakin tinggi juga kemungkinan barang dagangan Anda dibeli. Anda tidak tahu dari mana asalnya pintu rezeki, bisa dari keluarga, kerabat, teman, atau orang asing yang tidak Anda kenal.
Facebook sendiri membatasi jumlah teman hingga 5000 orang per akun. Namun, Anda bisa mengakali ini dengan cara mengatur postingan menjadi publik agar bisa dilihat oleh orang yang tidak terdaftar di list pertemanan. Bersikaplah secara ramah kepada semua orang tanpa memandang status sosial dan pertemanan.
- Membuat Fanpage Online
Fanpage online bermanfaat untuk membantu para pelaku usaha dalam memperkenalkan bisnisnya ke audiens. Melalui fanpage, calon pembeli bisa mendapatkan informasi rinci mengenai produk yang dijual, seperti ukuran, harga, dan bentuk riil dari produk tersebut.
Pada halaman fanpage, Anda bisa menentukan kategori bisnis seperti nama brand, deskripsi bisnis, dan link website. Apabila calon pembeli menuliskan kata kunci di kolom ‘search’, maka akun fanpage Anda akan muncul di halaman pencarian. Bahkan orang yang mencari di Google pun bisa diarahkan ke fanpage Facebook bisnis Anda.
- Bergabung dalam Grup yang Berkaitan dengan Bisnis Anda
Grup Facebook sangat memudahkan pekerjaan pebisnis karena disana sudah berkumpul calon-calon pembeli yang siap menerkam dagangan Anda. Jika Anda menjual jersey bola bekas, maka carilah grup pecinta sepakbola, pecinta jersey bola, pencari pakaian bekas, dan semacamnya.
Ada dua cara bisnis online di Facebook yang bisa Anda lakukan. Pertama, posting barang jualan ke dalam grup dan perhatikan responnya. Apakah mereka tampak suportif atau tidak. Kedua, carilah penjual lain yang sudah menggelar lapak disana. Berikan komentar, like, dan add mereka karena bisa menjadi pembeli potensial.
- Rajin Update Status dan Promosi Konten
Produk Anda akan lebih mudah terngiang-ngiang di benak pembeli apabila mereka sering melihatnya. Maka dari itu, rajinlah update status dan melakukan promosi produk, akan lebih baik jika bisa menjaring likes sebanyak-banyaknya.
Lakukan postingan secara teratur pada jam-jam yang dirasa ramai pembaca, biasanya pada sore atau malam hari di luar pulang kerja. Promosi bisa berwujud internal (hanya untuk audiens Facebook) dan eksternal (audiens lintas media sosial).
Lakukan promosi di media sosial lain, seperti Twitter dan Instagram. Namun, jangan lupa untuk menautkan link fanpage Facebook Anda di postingan tersebut.
- Gunakan Foto-foto Berkualitas
Tidak hanya kata-kata, Anda perlu menambahkan komponen visual untuk sukses menggaet pembeli. Maka dari itu, perhatikan betul kualitas foto produk yang Anda pasang. Gunakan kamera yang baik, berikan background foto cantik, dan perhatikan sisi pencahayaan.
Apabila dirasa butuh, jangan ragu untuk menyewa jasa fotografer profesional. Gunakan model jika Anda menjual produk pakaian, kosmetik, dan sepatu. Untuk mempercantik galeri foto di Facebook, gunakan tema foto agar terlihat cantik dan seragam. Hindari mencomot gambar di Google, kecuali Anda menjual produk yang wujudnya standar.
- Buat Poster Menarik
Cara bisnis online di Facebook berikutnya adalah memasang poster informatif. Poster disini berbeda dengan foto produk. Dalam hal ini poster memberikan informasi produk secara ringkas tetapi menyeluruh. Poster yang berbentuk file gambar mudah diunduh dan disebar ke kanal sosial lain.
Gunakan warna poster yang eye-catching. Tambahkan elemen ‘call to action’ untuk mendorong audiens mengambil aksi, bisa berwujud membeli produk atau sekedar follow/like postingan Anda. Banyak aplikasi gratis di internet yang bisa dimanfaatkan untuk membuat poster, contohnya adalah Canva.
- Bagikan Testimoni dari Pembeli
Berbisnis online jauh berbeda dengan offline, disini pembeli tidak bisa langsung melihat dan memegang produk yang Anda jual. Kredibilitas penjual sangatlah penting. Maka dari itu, testimoni pembeli menjadi hal yang krusial.
Kumpulkan testimoni dari pembeli dan bagikan di halaman utama toko online Anda. Hal ini bermanfaat untuk meyakinkan calon pembeli baru bahwa produk Anda real dan berkualitas. Pastikan Anda memberi pelayanan prima agar pembeli memberikan feedback positif.
Jangan ragu untuk meminta review atau komentar pembeli untuk menambah portofolio bisnis Anda.
- Jaga Interaksi dengan Pembeli
Carilah pembahasan di grup Facebook yang topiknya sejalan dengan bisnis Anda. Misalnya sebagai penjual jersey bola bekas, Anda bisa memberi tutorial kepada member grup tentang cara membedakan jersey original dan fake.
Tutorial Anda akan memancing reaksi dan komentar dari member lain. Interaksi tersebut bermanfaat dalam membangun kredibilitas Anda sebagai pedagang. Bersikaplah adaptif karena setiap sosial media memiliki karakteristik komunikasi yang berbeda.
Usia pengguna Facebook relatif lebih tua dibandingkan pengguna kanal lain, seperti Instagram. Sehingga, gunakan bahasa yang serapi mungkin.
- Tuliskan Deskripsi Produk yang Informatif
Mengingat interaksi Anda dengan pembeli dibatasi oleh layar komputer atau smartphone, maka Anda perlu menuliskan deskripsi produk dengan jelas dan informatif. Deskripsikan produk sejelas mungkin, seperti harga, warna, ukuran, model, dan merek.
Tuliskan juga kekurangan produk agar pembeli tidak merasa ditipu. Apabila ada pembeli yang merasa kecewa dan ingin mengembalikan barang, Anda akan merasa pusing dua kali lipat. Sudah barang dikembalikan, dapat review jelek pula.
Ada orang yang kurang nyaman berbelanja online karena takut barang rusak dalam pengiriman. Tenangkan mereka dengan menjamin packaging produk lengkap dan aman untuk dikirim.
- Saling Bertukar Likes
Jaga hubungan baik dengan pedagang lain dengan memberi like dan meninggalkan komentar di lapak mereka. Ingat, Anda tidak tahu dari mana asalnya pintu rezeki. Bisa jadi ada pembeli yang mampir ke lapak Anda atas rekomendasi pedagang lain.
Salah satu metode yang bisa Anda lakukan adalah bertukar likes. Apabila diperlukan, jangan ragu untuk membuat deal dengan pedagang lain untuk saling memberi likes.
- Tekun Menjalankan Bisnis
Tahap terakhir yang wajib dilakukan ialah tekun menjalankan bisnis. Terus lakukan tahap-tahap di atas secara reguler hingga pembeli yang mencari Anda. Dalam perjalanan bisnis, tentu ada fase jatuh bangun. Jangan menyerah, belajarlah dari pengalaman untuk memperbaiki kekurangan yang ada.
Lakukan observasi terhadap pendekatan-pendekatan baru yang Anda rasa lebih baik. Terapkan inovasi baru dan berikan pelayanan terbaik.
Itulah 11 tips dan cara bisnis online di Facebook yang bisa Anda terapkan. Lakukan semuanya secara perlahan dan serius agar bisa mendapatkan hasil maksimal. Jangan takut untuk mencoba berbisnis online. Berkat kemajuan teknologi, kini semua orang sudah bisa berjualan.
Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi dan tips lain yang bermanfaat.