Seiring perkembangan zaman, PS atau PlayStation masih menjadi media game dan permainan yang banyak diminati anak – anak, remaja hingga orang dewasa. Game ini juga mengalami perkembangan yang pesat mulai dari sistem, resolusi dan lain sebagainya. Hal ini menjadikan bisnis rental PS mampu menjanjikan omzet tinggi.
Pada umumnya, PS adalah game console berteknologi tinggi dengan resolusi yang baik dan menawarkan berbagai macam dan ragam permainan yang bisa disesuaikan dengan selera dan keinginan. Cara memainkannya juga cukup mudah dengan hanya dikontrol oleh stik yang mudah digenggam.
Baca Juga: Ini 7 Hobi yang Menghasilkan Uang
Omzet besar dari berbisnis rental PS ini banyak diminati oleh kaum muda, karena selain melakukan usaha yang menghasilkan uang, namun juga bisa menyalurkan hobi. Bagi Anda yang masih pemula, dalam pembahasan ini akan dikupas tuntas apa yang perlu dilakukan sebelum mendirikan usaha rental PS.
Langkah – langkah Dalam Memulai Bisnis Rental PS Bagi Pemula
Di era modern ini, perkembangan game console PlayStation atau juga dikenal dengan istilah PS masih menjadi favorit dan populer di Indonesia. Hal ini karena sistemnya yang dikembangkan dengan teknologi tinggi sehingga game – game yang ditawarkannya tapak real dan human friendly.
Menjadi salah satu peluang bisnis yang menjanjikan omzet tinggi, dalam membanguan dan menjalankan bisnis rental PS ini diperlukan kehati – hatian dan fokus tinggi hingga bisa berjalan stabil. Hal ini bertujuan untuk meminimalisir adanya kerugian karena salah memilih unit, tempat dan lain sebagainya.
Lalu apa saja langkah – langkah yang perlu dilakukan dalam memulai bisnis rental PS bagi pemula? Berikut ulasannya.
Riset Pasar
Hal pertama yang perlu dilakukan adalah melakukan riset pasar. Merupakan upaya mengumpulkan informasi yang penting sebelum melakukan pengadaan unit barang. Dengan melakukan riset, tentunya akan lebih paham unti PS seperti apa yang paling banyak digemari.
Riset pasar juga berperan penting dalam menentukan target pasaran, yaitu anak muda, remaja maupun anak sekolah, sehingga bisa digunakan sebagai acuan dalam menentukan tempat usaha. Riset ini harus dilakukan dengan cara yang benar dan tepat sehingga hasilnya akan lebih valid dan dipertanggung jawabkan.
Menjadi langkah pertama yang perlu dilakukan dengan benar, adanya riset pasar bahkan juga bisa dilakukan dengan meminta rahan dari pebisnis yang terlebih dahulu terjun di dunia yang sama.
Menjadi langkah pertama yang perlu dilakukan dengan benar, adanya riset pasar bahkan juga bisa dilakukan dengan meminta rahan dari pebisnis yang terlebih dahulu terjun di dunia yang sama. Bergabung dengan forum penggemar PS yang tentunya akan mendapatkan banyak informasi mengenai unit game console ini.
Menentukan Tempat Usaha
Faktor yang sangat penting untuk diperhatikan adalah tempat usaha. Lokasi di mana bisnis ini akan didirikan perlu dikaji dengan benar. Memperhatikan kemudahan akses transportasi hingga area yang mudah dilihat.
Tempat usaha akan menentukan ramai atau tidaknya sebuah usaha. Sehingga dalam hal ini dianjurkan untuk memilih tempat sewa yang mudah dijangkau dan dekat dengan area umum. Dibutuhkan modal yang cukup besar untuk mendapatkan faktor tempat usaha yang ideal ini hingga mampu mendatangkan omzet yang besar.
Baca Juga: Phantom Wallet Blockchain untuk Cryptocurrency & NFT
Sebisa mungkin sediakan tempat parkir yang layak dan memiliki atap serta terjaga dengan baik. Hal ini akan menjadikan para pemain yang menyewa akan merasa tenang dan tidak terlalu memikirkan kendaraannya.
Pastikan Membeli Unit PS Yang Original
Untuk menjalankan bisnis rental PS, modal yang perlu dimiliki adalah unit game console PS itu sendiri. Sebagai bisnis, pastikan dalam pengadaan unit selalu barang original. Hal ini bertujuan agar unit PS tidak mudah rusak maupun ada fitur yang tak berfungsi.
Unit PS yang bagus pastinya akan sangat menarik bagi customer, apalagi masih dalam kondisi baru sehingga mudah untuk dimainkan dengan fitur dan kegunaan yang optimal. Dalam pengadaan unit PS ini sebaiknya dilakukan secara bertahap, dan jangan langsung membeli unit dalam jumlah banyak.
Lihat minat dan respon customer. Apabila dirasa unit kurang mencukupi, baru lakukan pembelian unit console baru. Pengelolaan yang baik dan benar akan membuat bisnis seakins tabil.
Berikan Promo, Diskon Maupun Bonus Menarik
Menjalankan bisnis memang tidak mudah, khususnya yang masih awal – awal. Tantangannya adalah menarik minat pasar untuk berkunjung. Dalam situasi ini, langkah tepat yang perlu dilakukan adalah dengan memberikan promo atau diskon, mulai dari promo harga sewa maupun jumlah jam sewa yang diperpanjang.
Promo dan diskon adalah strategi marketing yang dilakukan untuk mencari pelanggan dan memasarkan produk. Apabila sudah berjalan lancar dan stabil, maka baru bisa menerapkan harga normal.
Sediakan Tempat Yang Nyaman dan Hadirkan Minuman Ringan
Tempat yang nyaman akan membuat pengunjungnya betah. Ditambah lagi dengan disediakan minuman ringan dan camilan yang bisa dikonsumsi sembari bermain game PS.
Suasana yang seperti ini pastinya akan menarik banyak peminat, khususnya pada pecinta game console. Tempat yang nyaman ini tentunya harus diikuti dengan menjaga kebersihan tempat sehingga selalu bersih dan wangi.
Beriklan di Media Sosial
Iklan dan marketing menjadi ujung tombak jalannya sebuah bisnis. Beriklan berarti menginformasikan pada semua orang bahwa telah dibuka rental PS berkualitas tinggi, sehingga para penggila game mengetahui keberadaannya dan mencoba.
Tidak sulit untuk beriklan di media sosial, cukup posting di semua platform media sosial dan fanpage sehingga lebih mudah dilihat oleh orang, sehingga mendapatkan keuntungan yang besar.
Lakukan Perawatan Unit Game Console PS
Hal yang juga penting untuk dilakukan untuk menjaga kelancaran bisnis adalah melakukan perawatan dari unit PS itu sendiri. Perhatikan dari segi penyimpanan penggulungan kabel bahkan jaringan listrik yang safety.
Perawatan unit yang benar dan tepat pastinya akan memperpanjang umur unit game PS itu sendiri sehingga bisa digunakan untuk masa pakai yang lama.
Omzet Menjanjikan dari Bisnis Rental PS
Bisnis penyewaan unit game console ini diklaim menjanjikan omzet yang tinggi. Hal ini karena sistem dari PS sudah diupgrade dan dikembangkan dengan teknologi tinggi sehingga jauh lebih baik apabila dibandingkan dengan game komputer maupun smartphone.
Game PS atau PlayStation sudah ada sejak tahun 80an. Hadirnya game console ini menjadi hiburan yang sangat menarik untuk melepas penat dan stres. Dengan bermain game, akan memunculkan semangat dan hiburan menarik yang tidak akan membosankan.
Untuk memulai bisnis rental PS ini memang dibutuhkan modal yang tidak sedikit, karena harga unit PS versi terbaru uga cukup mahal. Namun demikian, apabila bisnis sudah berjalan stabil, maka balik modal tidak membutuhkan waktu yang lama.
Baca Juga: Realme C35: Mumpuni Untuk Smartphone Harga 2 Jutaan
Peluang bisnis ini juga bisa dijadikan sebagai income pasif selain pekerjaan utama, maupun sekedar menyalurkan hobi bermain PlayStation. Bisnis rental PS yang ditekuni dengan fokus dan teliti, maka bukan tidak mungkin akan berkebang pesat menalahkan pesaing – pesaingnya yang telah lebih dahulu ada.
Artikel ini ditulis oleh Kredit Pintar, perusahaan fintech terdaftar dan diawasi OJK yang memberi kemudahan dalam penyaluran pinjaman online bagi seluruh rakyat Indonesia. Ikuti blog Kredit Pintar untuk mendapatkan informasi, tips bermanfaat, serta promo menarik lainnya.