Dengan banyaknya kasus penipuan yang mengatasnamakan pinjaman online, sebaiknya Sobat Pintar mengetahui berbagai cara untuk mengamankan akun Kredit Pintar, sebagai salah satu pinjaman online di Indonesia.
Kredit Pintar adalah salah satu pinjaman online yang berizin dan dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK), sehingga bisa diartikan bahwa Kredit Pintar adalah sebuah lembaga resmi yang menyediakan layanan pinjaman dana tunai secara online.
Tidak seperti layanan pinjaman tunai dari perusahaan perbankan, Kredit Pintar menawarkan pilihan pinjaman tunai tanpa jaminan yang pengajuannya wajib dilakukan melalui aplikasi Kredit Pintar yang tersedia di Play Store.
Banyak pengguna yang merasakan kemudahan proses pinjaman melalui Kredit Pintar.
Hal ini telah dibuktikan dengan adanya 10 juta download yang tercatat di Play Store, serta perolehan penghargaan Top Brand dari Frontier Group dan Majalah Marketing.
Dengan segudang penghargaan yang dimiliki, sayangnya, popularitas Kredit Pintar sempat digunakan oleh oknum tak bertanggung jawab untuk mendulang keuntungan melalui kasus penipuan.
Namun dari kasus tersebut, pihak Kredit Pintar tetap aktif melaporkan tindakan penipuan yang mengatasnamakan Kredit Pintar, agar tidak ada penambahan masyarakat yang dirugikan.
Di sisi lain, kami juga meminta Sobat Pintar untuk menjaga keamanan akun Kredit Pintar agar bisa lolos dari modus penipuan yang mengatasnamakan Kredit Pintar.
Berikut ini adalah 4 cara mengamankan akun Kredit Pintar.
4 cara mengamankan akun Kredit Pintar
1. Menjaga Keamanan Kode OTP Untuk Mengamankan Akun
Kode OTP adalah kode rahasia yang Kredit Pintar kirimkan untuk nasabah saat melakukan pendaftaran akun melalui aplikasi Kredit Pintar.
Kode OTP akan dikirimkan ke nomor handphone pengguna aplikasi Kredit Pintar, jadi, pastikan nomor handphone Sobat Pintar berstatus aktif saat melakukan pendaftaran.
Setelah menerima Kode OTP dari Kredit Pintar, pastikan Sobat Pintar tidak membagikannya ke siapapun, termasuk kepada pihak yang mengaku sebagai karyawan Kredit Pintar.
Penggunaan Kode OTP hanya berlaku untuk verifikasi pengguna dalam aplikasi Kredit Pintar, sehingga jangan terkecoh pada pihak manapun yang memberikan iming-iming kemudahan pengajuan pinjaman dengan meminta Kode OTP.
2. Jaga Kerahasiaan Data Pribadi
Data pribadi adalah aset yang berharga dan harus dijaga.
Banyak skenario penipuan yang memanfaatkan data pribadi para korban untuk membuat jebakan dan ancaman tertentu.
Untuk itu, penting bagi Sobat Pintar untuk membagikan data pribadi melalui sembarang pihak.
Memang, dalam aplikasi Kredit Pintar, pengguna akan diminta untuk memberikan data pribadi sebagai proses pendaftaran.
Namun, perlu diingat bahwa Kredit Pintar adalah fintech P2P lending yang telah terdaftar dan diawasi oleh OJK, sehingga Kredit Pintar akan mematuhi regulasi pemerintah untuk tidak mengakses data pengguna di luar syarat dan ketentuan dalam aplikasi Kredit Pintar.
3. Gunakan Aplikasi dan Akun Kredit Pintar Untuk Pengajuan Pinjaman
Kredit Pintar pernah mendapatkan laporan bahwa ada pinjaman ilegal yang menawarkan proses pengajuan melalui WhatsApp dengan mengatasnamakan Kredit Pintar.
Memang, langkah tersebut sekilas tampak lebih mudah dibandingkan harus mengajukan pinjaman melalui aplikasi.
Namun, perlu diingat bahwa proses pengajuan Kredit Pintar harus dilakukan melalui aplikasi untuk menjaga keamanan data pengguna.
Selain itu, proses pengajuan pinjaman di Kredit Pintar juga hanya akan berlangsung dalam waktu 3 menit hanya dengan menggunakan eKTP.
Kecepatan dan kemudahan pengajuan pinjaman tersebut dikarenakan fitur kecerdasan buatan yang dimiliki Kredit Pintar, mampu melakukan verifikasi pengguna dan riwayat pinjaman dalam waktu singkat dengan hasil akurat.
4. Jangan Klik Tautan Tidak Resmi
Oknum penipu yang mengatasnamakan Kredit Pintar, bisa melancarkan tindak penipuannya dengan cara apapun, termasuk mengirimkan tautan tidak resmi.
Biasanya, oknum penipu akan menawarkan layanan pinjaman mudah tanpa jaminan, dengan menyebarkan tautan untuk menuju formulir elektronik agar calon korban bisa memberikan data pribadinya secara cuma-cuma.
Atau, ada juga kasus yang lebih menyeramkan, yaitu tautan tidak resmi yang mengelabui sistem dalam smartphone untuk memberikan berbagai rekaman data pribadi beserta kontak yang tersimpan di dalamnya.
Untuk menghindari hal tersebut, Kredit Pintar berpesan kepada Sobat Pintar agar tidak klik tautan yang dikirimkan dari nomor tidak dikenal.
Itulah 4 cara mengamankan akun Kredit Pintar yang wajib diketahui oleh Sobat Pintar.
Jangan lupa untuk bagikan cara mengamankan akun Kredit Pintar ke rekan, saudara, dan kawan-kawan lainnya agar terhindar dari berbagai penipuan yang mengatasnamakan Kredit Pintar.